Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Kualifikasi MotoGP Argentina 2022, Start 03.05 WIB

Kompas.com - 03/04/2022, 01:35 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Kualifikasi MotoGP Argentina 2022 akan digelar pada Sabtu sore waktu setempat atau Minggu (3/4/2022) pukul 03.05 dini hari WIB.

Jalannya kualifikasi MotoGP Argentina bisa disaksikan secara streaming. Link live streaming tersemat di bagian akhir artikel ini.

Sebelum berebut posisi start di kualifikasi, para pebalap sudah menyelesaikan sesi latihan bebas alias free practice (FP) 1 dan 2.

Adapun FP3 dan FP4 MotoGP Argentina ditiadakan karena ada perubahan jadwal yang bermula dari keterlambatan pesawat kargo yang membawa logistik balapan.

Baca juga: Prediksi Pengisi Podium MotoGP Argentina 2022: Pecco, Quartararo, dan Rins

Sebagai gantinya, FP1 dan FP2 yang biasanya berlangsung selama 45 menit, diperpanjang menjadi satu jam.

Ini adalah pertama kalinya MotoGP menggelar balapan di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina, setelah dua tahun.

Pada 2020 dan 2021, MotoGP Argentina tidak diselenggarakan karena pandemi Covid-19.

Sebelum pandemi, rider terakhir yang memenangi balapan di sirkuit sepanjang 4,8 kilometer itu adalah Marc Marquez (Repsol Honda).

Baca juga: MotoGP Argentina: Luca Marini Serasa Tak Punya Apa-apa, Baju Balap pun Jamuran

Kemenangan Marquez sekaligus menegaskan bahwa Honda adalah raja Sirkuit Termas de Rio Hondo.

Sejak sirkuit tersebut masuk kalender MotoGP pada 2014, Honda sudah empat kali menang, tiga di antaranya disumbangkan Marquez (2014, 2016, 2019).

Sementara itu, satu kemenangan Honda lainnya di Termas diraih oleh Cal Crutchlow (2018).

Sayangnya, Marc Marquez dipastikan tidak bisa mengikuti rangkaian balap MotoGP Argentina 2022 karena cedera.

Baca juga: MotoGP Argentina: Nakagami Bisa Ikut Balapan, Marc Marquez...

Marquez kembali menderita diplopia alias penglihatan ganda, yang bermula dari highside crash saat warm up race MotoGP Mandalika.

Posisi Marc Marquez di Repsol Honda untuk sementara diisi oleh test rider Stefan Bradl.

Link live streaming kualifikasi MotoGP Argentina 2022:

Link 1

Link 2

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com