Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marc Marquez Absen di MotoGP Argentina, Sangat Tertekan tapi Buat Kemajuan

Kompas.com - 02/04/2022, 09:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap LCR Honda sekaligus adik Marc Marquez, Alex Marquez, mengungkapkan kondisi sang kakak yang sedang menjalani pemulihan diplopia. 

Marc Marquez absen di MotoGP Argentina 2022 akibat mengalami diplopia atau penglihatan ganda setelah kecelakaan fatal di MotoGP Indonesia beberapa pekan lalu. 

Rider tim Repsol Honda itu mengalami highside crash saat sedang pemanasan menjelang balapan di Sirkuit Mandalika. 

Kecelakaan tersebut yang kemudian membuat Marquez juga batal start di MotoGP Indonesia. 

Baca juga: Jadwal MotoGP Argentina Hari Ini: FP1 hingga Sesi Kualifikasi

Keadaan semakin rumit setelah dalam perjalanan pulang ke Barcelona, Marquez merasa penglihatannya tidak normal. 

Hal itu membuat Marquez memutuskan langsung menemui dokter mata kepercayaannya, Dr. Sanchez Dalmau, di Hospital Clinic Barcelona, pada Senin (21/3/2022) waktu setempat.

Hasilnya, Dr. Sanchez Dalmau memastikan diplopia yang dialami Marc Marquez pada November 2021 kambuh.

Buntut dari situasi tersebut adalah Marquez juga dipastikan absen pada MotoGP Argentina yang akan berlangsung akhir pekan ini di Sirkuit Termas de Rio Hondo. 

Alex Marquez mengatakan, sang kakak terpukul karena tidak mendapat lampu hijau untuk balapan di Argentina. 

Namun, Alex mengungkapkan bahwa kondisi Marc mengalami kemajuan dan dia memprediksi sang kakak akan segera kembali ke lintasan. 

Baca juga: Juggling Bola Tenis, Cara Marquez Mempercepat Pemulihan Diplopia

"Sayangnya kakak saya Marc tidak bisa balapan," kata Alex Marquez, dilansir dari Speedweek

"Ketika dia tahu tidak diizinkan balapan, dia sangat tertekan. Namun, dia sudah membuat kemajuan dan merasa jauh lebih baik," ujarnya. 

"Saya pikir Marquez akan segera kembali ke arena balap," ucap Alex Marquez mengakhiri. 

Adapun rangkaian MotoGP Argentina akan dimulai Sabtu (2/4/2022) malam WIB. Sesi latihan bebas atau free practice pertama (FP1) dijadwalkan berlangsungpukul 22.35 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com