Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil FP2 MotoGP Inggris: Sempat Crash, Quartararo Tetap yang Tercepat

Kompas.com - 27/08/2021, 21:03 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Sesi Free Practice 2 MotoGP Inggris bergulir di Sirkuit Silverstone pada Jumat (27/8/2021). Fabio Quartararo menjadi yang tercepat kendati dirinya mengalami crash pada awal-awal sesi tersebut.

Marc Marquez kembali untuk mengikuti sesi FP2 ini setelah ia mengalami crash besar antara Tikungan 2 dan Tikungan 3 pada sesi FP 1.

Kecelakaan tersebut terjadi pada kecepatan 274 km/jam tetapi Marquez tak terluka dan menunjukkan kegigihan tinggi untuk kembali menjajal lintasan.

Marquez memang menetapkan waktu tercepat pada sesi FP 1 dengan waktu 2 menit 00,941 detik.

Ia unggul jauh dari pebalap di peringkat kedua yakni Aleix Espargaro yang mencatatkan waktu 2 menit 01,191 detik.

Drama pada sesi FP2 dimulai dengan kecelakaan yang dialami Fabio Quartararo  pada sesi-sesi awal sesi FP2.

Baca juga: Hasil FP1 MotoGP Inggris, Marc Marquez Tercepat Lalu Terjatuh

Quartararo mengalami kecelakaan pada Tikungan 8 saat tengah berbelok dengan lean angle 60 derajat.

Siaran ulang menangkap kaki kiri sang rider sempat tersangkut sebelum terkena hentakan motor Yamaha-nya yang terpelanting di lintasan.

Quartararo pada awalnya tak bisa berjalan dari lokasi kecelakaan dengan kekuatan sendiri. Ia harus dibantu oleh para stewards.

Namun, sang pemimpin sementara klasemen Kejuaraan Dunia MotoGP 2021 akhirnya bisa menemukan kekuatan untuk berjalan dengan kedua kaki sendiri.

Quartararo lalu berusaha menaiki motornya untuk kembali ke paddock tetapi ia akhirnya harus menahan diri.

Alex Marquez lalu juga mengalami crash setelah sekitar 7 menit sesi berjalan.

Ini adalah kali kedua ia terjatuh pada sesi Jumat tersebut dan crash kali ini terhitung besar dengan motornya terpelanting tinggi di rumput pinggir lintasan.

Alhasil, sesi Jumat ini telah 3 kali memakan korban dari keluarga Marquez.

Luar biasanya, Fabio Quartararo kembali keluar ke trek sekitar 10 menit setelah crash tersebut tanpa melapor ke Pusat Medis trek.

Tak hanya kembali menjajal lintasan, Quartararo justru membuat catatan tercepat di lintasan dengan waktu 2 menit 00,138 detik.

Ducati Jack Miller lalu memasuki posisi tiga besar dengan catatan waktu terpaut plus 0,591 detik dari Quartararo.

Ia mempertajam waktu tersebut menjadi 2 menit 00,132 detik hingga emasuki lima menit terakhir sesi Q2.

Pol Espargaro dan Jack Miller masih mencatatkan di posisi kedua dan ketiga.

Sementara, Valentino Rossi menduduki posisi ke-16 pada dua menit terakhir tetapi ia naik ke-10 besar setelah mendapat tarikan dari Pecco Bagnaia.

Quartararo kembali memperbaiki waktunya menjadi di bawah 2 menit dengan catatan 1 menit 59,317 detik.

Ia diikuti oleh dua Ducati Jack Miller dan Jorge Martin yang juga mencatatkan waktu 1 menit 59-an detik.

Valentino Rossi lalu mencatatkan waktu 2 menit 00,400 untuk mencatatkan posisi ketujuh walau ia harus terdorong hingga posisi ke-10 setelah para pebalap lain menyelesaikan hot lap mereka.

Marc Marquez sendiri harus puas berada di posisi kelima.

Berikut adalah beberapa hasil terpilih dari sesi FP2 MotoGP Inggris:

  1. Fabio Quartararo (Yamaha) 1 menit 59,317 detik
  2. Jack Miller (Ducati) +0,512
  3. Jorge Martin (Ducati) +0,622
  4. Pol Espargaro (Honda) +0,718
  5. Marc Marquez (Honda) +0,734
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Selangkah Lagi Achmad Jufriyanto Raih Gelar Kedua bersama Persib

Selangkah Lagi Achmad Jufriyanto Raih Gelar Kedua bersama Persib

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib, Kondisi Kini Hugo Gomes Jelang Final Leg 2

Madura United Vs Persib, Kondisi Kini Hugo Gomes Jelang Final Leg 2

Liga Indonesia
Senjata Rahasia Ancelotti di Balik Real Madrid ke Final Liga Champions

Senjata Rahasia Ancelotti di Balik Real Madrid ke Final Liga Champions

Liga Champions
Shin Tae-yong soal Tak Panggil Elkan Baggott ke Timnas: Tanya Saja ke Dia

Shin Tae-yong soal Tak Panggil Elkan Baggott ke Timnas: Tanya Saja ke Dia

Timnas Indonesia
Alasan Van Dijk Antusias Nantikan Kedatangan Arne Slot di Liverpool

Alasan Van Dijk Antusias Nantikan Kedatangan Arne Slot di Liverpool

Liga Inggris
Harga Tiket Madura United Vs Persib, Suporter Tamu Dilarang Hadir

Harga Tiket Madura United Vs Persib, Suporter Tamu Dilarang Hadir

Liga Indonesia
Singapore Open 2024: Gregoria Tampil Nyaman, Tenang, dan Diuntungkan

Singapore Open 2024: Gregoria Tampil Nyaman, Tenang, dan Diuntungkan

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Sempat Dikte Lawan, Leo/Daniel Kalah

Hasil Singapore Open 2024: Sempat Dikte Lawan, Leo/Daniel Kalah

Badminton
Jadwal dan Live Streaming Timnas Putri Indonesia Vs Singapura Malam Ini

Jadwal dan Live Streaming Timnas Putri Indonesia Vs Singapura Malam Ini

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Gregoria Mariska Melaju ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Gregoria Mariska Melaju ke 16 Besar

Badminton
Marc Klok Stres Absen di Final Pertama Liga 1 2023-2024

Marc Klok Stres Absen di Final Pertama Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Bursa Transfer: Chelsea Incar Enzo Maresca, Brighton Mau Graham Potter Kembali

Bursa Transfer: Chelsea Incar Enzo Maresca, Brighton Mau Graham Potter Kembali

Liga Inggris
Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri

Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri

Sports
Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Timnas Indonesia
Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com