Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil FP2 MotoGP Jerman: Miguel Oliveira Teratas, Rossi Alami Crash

Kompas.com - 18/06/2021, 20:18 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Miguel Oliveira menjadi pebalap tercepat pada sesi free practice 2 (FP2) MotoGP Jerman 2021 yang berlangsung di Sachsenring, Jumat (18/6/2021) malam WIB. 

Miguel Oliveira yang membalap untuk tim KTM itu mencatatkan waktu lap tercepat 1 menit 20,690 detik. 

Oliveira mengungguli dua pebalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo dan Maverick Vinales, yang berurutan finis di urutan kedua dan ketiga. 

Fabio Quartararo konsisten berada di urutan kedua dengan membuat catatan waktu 1 menit 20,910 detik.

Baca juga: Hasil FP1 MotoGP Jerman - Quartararo Crash, Marc Marquez Tercepat!

Pebalap berkebangsaan Perancis itu unggul 0,220 detik atas rekan setimnya, Maverick Vinales, yang mengukir waktu lap 1 menit 21,023 detik. 

Sementara itu, Marc Marquez mengakhiri FP2 di posisi ke-12. Hasil ini lebih buruk ketimbang FP1, ketika Marquez menjadi yang terdepan. 

Adapun Valentino Rossi masih tertahan di luar 10 besar. Pebalap berjuluk The Doctor itu mengalami crash pada FP2 dan hanya berakhir di urutan ke-21. 

Hasil itu tak lebih baik daripada FP1 di mana Rossi mengakhiri sesi di urutan ke-20. 

Serangkaian hasil tersebut membuat Rossi hanya bercokol di peringkat ke-21 klasemen gabungan FP1 dan FP2. 

MotoGP Jerman 2021 akan dilanjutkan pada Sabtu (19/6/2021) dengan menyajikan FP3, FP4, dan sesi kualifikasi. 

Baca juga: Marc Marquez Pilih Pensiun jika Tak Kompetitif Lagi di MotoGP

Klasemen Gabungan FP1 dan FP2 MotoGP Jerman 2021

Berikut 10 Besar Hasil FP2 MotoGP Jerman 2021

1. Miguel Oliveira (KTM)

2. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha)

3. Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha)

4. Alex Rins (Suzuki Ecstar)

5. Pol Espargaro (Repsol Honda)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kata Indra Sjafri soal Timnas U20 Indonesia Pakai Fasilitas Como untuk TC

Kata Indra Sjafri soal Timnas U20 Indonesia Pakai Fasilitas Como untuk TC

Timnas Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Man United Kedelapan, Chelsea di Zona Eropa

Klasemen Liga Inggris: Man United Kedelapan, Chelsea di Zona Eropa

Liga Inggris
3 Fakta Menarik Juventus Juara Coppa Italia, Allegri-Bianconeri Terbanyak

3 Fakta Menarik Juventus Juara Coppa Italia, Allegri-Bianconeri Terbanyak

Liga Italia
Hasil Atalanta Vs Juventus: Gol Vlahovic Bawa Bianconeri Juara Coppa Italia

Hasil Atalanta Vs Juventus: Gol Vlahovic Bawa Bianconeri Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hasil Brighton Vs Chelsea, Cole Palmer Bawa The Blues Menang, Naik Peringkat

Hasil Brighton Vs Chelsea, Cole Palmer Bawa The Blues Menang, Naik Peringkat

Liga Inggris
Cesc Fabregas Mempunyai Kontribusi Besar Antar Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas Mempunyai Kontribusi Besar Antar Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Hasil Man United Vs Newcastle: Drama 5 Gol dan Roket Diallo, MU Menang

Hasil Man United Vs Newcastle: Drama 5 Gol dan Roket Diallo, MU Menang

Liga Inggris
Link Live Streaming Juventus Vs Atalanta, Kick-off 02.00 WIB

Link Live Streaming Juventus Vs Atalanta, Kick-off 02.00 WIB

Liga Italia
DXI 2024 Hadirkan Community Camp untuk Lintas Hobi Pecinta Alam

DXI 2024 Hadirkan Community Camp untuk Lintas Hobi Pecinta Alam

Olahraga
Kemenpora Gelar Lokakarya Pembinaan Olahraga Prestasi

Kemenpora Gelar Lokakarya Pembinaan Olahraga Prestasi

Olahraga
Indra Sjafri Beri Sinyal Hijau bagi Pemain Keturunan Gabung Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Beri Sinyal Hijau bagi Pemain Keturunan Gabung Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Madura United Vs Borneo FC: Gol Penalti Jaja, Madura United Menang

Hasil Madura United Vs Borneo FC: Gol Penalti Jaja, Madura United Menang

Liga Indonesia
Final Coppa Italia, Juve Yakin Bisa Bawa Pulang Trofi

Final Coppa Italia, Juve Yakin Bisa Bawa Pulang Trofi

Liga Italia
Como 1907 Mencari Pemain Siap Tempur di Serie A

Como 1907 Mencari Pemain Siap Tempur di Serie A

Liga Italia
Pelatih Persib Tanggapi Jeda Singkat Semifinal Championship Series

Pelatih Persib Tanggapi Jeda Singkat Semifinal Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com