KOMPAS.com - Mantan pebalap MotoGP Jorge Lorenzo kembali berkomentar soal performa Valentino Rossi pada MotoGP Spanyol 2021.
Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT) masih tak berdaya setelah mengarungi empat balapan MotoGP 2021.
Terkini, pebalap berusia 42 tahun itu gagal meraup poin saat tampil pada MotoGP Spanyol 2021, Minggu (2//5/2021).
Valentino Rossi hanya finis di posisi ke-17 dalam balapan yang berlangsung di Sirkuit Jerez itu.
Itu menjadi kali ketiga secara beruntun Rossi gagal memetik satu poin pun dalam kalender balapan 2021.
Baca juga: Meski Sudah Ada Senyuman, Rossi Pantang Puas Sebelum Buktikan Diri
Rider berjulukan The Doctor itu juga mengalami hal serupa saat balapan pada MotoGP Doha dan MotoGP Portugal.
Alhasil, Rossi hanya bertengger di posisi ke-21 klasemen pebalap MotoGP 2021 dengan raihan empat poin.
Performa Rossi turut menyita perhatian mantan pebalap sekaligus rivalnya, Jorge Lorenzo.
Jorge Lorenzo yang pernah berbagi garasi di Yamaha dengan Rossi ini, sejatinya mengharapkan The Doctor meraih hasil maksimal seperti musim lalu.
Pada musim lalu, Valentino Rossi menempati podium ketiga pada MotoGP Andalusia yang dilangsungkan di Sirkuit Jerez.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.