Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi Gelar Juara, Vinales Tebar Ancaman di MotoGP Aragon

Kompas.com - 13/10/2020, 08:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, berniat bangkit pada dua balapan MotoGP yang akan berlangsung di Sirkuit Motorland Aragon.

Sirkuit Motorland Aragon dalam dua pekan ke depan akan menjadi tuan rumah MotoGP Aragon, Minggu (18/10/2020), dan MotoGP Teruel tujuh hari berselang.

Sejak naik kelas ke MotoGP pada 2015, Vinales belum pernah menjadi pemenang balapan ataupun naik podium di Sirkuit Motorland Aragon.

Prestasi terbaik Vinales di Sirkuit Motorland Aragon adalah tiga kali finis di urutan empat pada MotoGP musim 2016, 2017, dan 2019.

Meski belum pernah menaklukkan Sirkuit Motorland Aragon, Vinales tetap optimistis menghadapi MotoGP Aragon dan MotoGP Teruel.

Baca juga: Maverick Vinales: Yamaha Harus Tiru Karakter Honda dan Ducati

"Saya sangat menyukai Sirkuit Motorland Aragon. Kami akan mencoba mendapatkan dua pekan terbaik dalam hidup di sana," kata Vinales dikutip dari situs Tuttomotoriweb, Senin (12/10/2020).

"Semuanya masih bisa terjadi. Ini adalah Kejuaraan Dunia sehingga kami tidak boleh menyerah sampai musim berakhir," ucap Vinales menambahkan.

Vinales saat ini menempati peringkat empat klasemen pebalap MotoGP 2020 dengan koleksi 96 poin.

Pebalap asal Spanyol itu terpaksa turun satu peringkat setelah hanya mampi finis di urutan 10 pada balapan MotoGP Perancis akhir pekan lalu.

Vinales untuk sementara tertinggal 19 poin dari Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) yang berada di puncak klasemen.

Mengenang MotoGP Perancis, Vinales mengaku sangat kecewa hanya bisa mendapat enam poin ketika memulai balapan dari urutan lima.

Baca juga: Penjelasan Quartararo soal Hubungannya dengan Rossi, Vinales, dan Johann

Meski demikian, Vinales tetap bersyukur dengan enam poin itu karena MotoGP Perancis berlangsung wet race dan terjadi banyak insiden.

Salah satu insiden yang diingat Vinales adalah ketika rekan satu timnya, Valentino Rossi, terjatuh pada lap pertama di tikungan 3.

"Mungkin saya bisa bernasib lebih buruk dari sekadar mendapat enam poin," kata Vinales.

"Rossi terjatuh dan motornya menyentuh Joan Mir (Suzuki Ecstar) dan saya. Insiden itu sangat memengaruhi performa saya pada awal balapan sebelum akhirnya berhasil bangkit," tutur Vinales.

"Selanjutnya, balapan MotoGP akan berlangsung di lintasan yang sangat bagus dan menjadi favorit saya. Jadi, saya harus menyambut balapan selanjutnya dengan antusiasme yang tinggi," ucap Vinales.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Inggris Vs Slovenia: Mubazirnya 694 Umpan The Three Lions

Hasil Inggris Vs Slovenia: Mubazirnya 694 Umpan The Three Lions

Internasional
Hasil Denmark Vs Serbia, 10 Tembakan Bawa Eriksen dkk ke 16 Besar

Hasil Denmark Vs Serbia, 10 Tembakan Bawa Eriksen dkk ke 16 Besar

Internasional
Hasil Belanda Vs Austria, Lahirnya 2 Gol Bersejarah

Hasil Belanda Vs Austria, Lahirnya 2 Gol Bersejarah

Internasional
Hasil Belanda Vs Austria 2-3, Kekalahan Belanda Dinodai Gol Bunuh Diri Tercepat di Piala Eropa

Hasil Belanda Vs Austria 2-3, Kekalahan Belanda Dinodai Gol Bunuh Diri Tercepat di Piala Eropa

Internasional
Hasil Perancis Vs Polandia, Mbappe dan Topeng Keberuntungan Antarkan Perancis Lolos

Hasil Perancis Vs Polandia, Mbappe dan Topeng Keberuntungan Antarkan Perancis Lolos

Internasional
Mbappe Tak Sabar Kembali Merumput, Meski Terkendala dengan Masker Baru

Mbappe Tak Sabar Kembali Merumput, Meski Terkendala dengan Masker Baru

Internasional
Paul Munster Yakin Bonek 'Full' Senyum dengan Komposisi Persebaya di Liga 1 2024

Paul Munster Yakin Bonek "Full" Senyum dengan Komposisi Persebaya di Liga 1 2024

Liga Indonesia
Kickboxing Indonesia Tingkatkan Kualitas Lewat Sertifikasi Pelatih

Kickboxing Indonesia Tingkatkan Kualitas Lewat Sertifikasi Pelatih

Olahraga
Pj Gubernur Sumut Temui Menpora, Fokus Persiapkan PON XXI 2024

Pj Gubernur Sumut Temui Menpora, Fokus Persiapkan PON XXI 2024

Olahraga
Persib Mulai Bergerak di Bursa Transfer, Lepas Fitrul Dwi Rustapa

Persib Mulai Bergerak di Bursa Transfer, Lepas Fitrul Dwi Rustapa

Liga Indonesia
Inggris Vs Slovenia: Hujan Kritik, Southgate Tak Ambil Pusing

Inggris Vs Slovenia: Hujan Kritik, Southgate Tak Ambil Pusing

Internasional
Laporan dari Jerman: Saat Euro Heboh oleh Saksofon Musisi Jalanan...

Laporan dari Jerman: Saat Euro Heboh oleh Saksofon Musisi Jalanan...

Internasional
PBSI Mulai Sosialisasi Bakal Calon Ketua Umum Periode 2024-2028

PBSI Mulai Sosialisasi Bakal Calon Ketua Umum Periode 2024-2028

Badminton
Joel Cornelli Latih Arema FC, Siap Bawa Singo Edan Kembali ke Atas

Joel Cornelli Latih Arema FC, Siap Bawa Singo Edan Kembali ke Atas

Liga Indonesia
PSSI dan APPI Buka Suara soal Wacana Regulasi 8 Pemain Asing Liga 1

PSSI dan APPI Buka Suara soal Wacana Regulasi 8 Pemain Asing Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com