Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Kali Beruntun Gagal Finis, Rossi Mulai Percaya Adanya Nasib Sial

Kompas.com - 12/10/2020, 23:15 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber GP One

KOMPAS.com - Valentino Rossi mulai percaya dengan adanya nasib sial setelah tiga kali beruntun gagal finis pada Kejuaraan Dunia MotoGP 2020.

Valentino Rossi lagi-lagi terjatuh ketika beraksi di lintasan balap.

Pebalap tim Monster Energy Yamaha itu gagal menyelesaikan balapan MotoGP Perancis yang digelar di Sirkuit Le Mans, Minggu (11/10/2020), setelah mengalami crash pada awal lomba.

Rossi terjatuh beberapa saat selepas start, tepatnya di Tikungan 3 pada lap pertama.

Rider veteran asal Italia itu terlihat bersenggolan dengan pebalap lain sebelum terjatuh.

Baca juga: Gagal Finis pada MotoGP Perancis 2020, Valentino Rossi: Sungguh Memalukan!

Gagal finis pada MotoGP Perancis 2020 membuat Rossi belum bisa beranjak dari tren buruk.

Ini merupakan crash ketiga secara beruntun yang dialami Rossi pada tiga balapan terakhir.

Sebelumnya, pebalap berjulukan The Doctor itu juga mengalami crash dan gagal melanjutkan balapan pada MotoGP Emilia Romagna dan MotoGP Catalunya.

Tiga kali beruntun gagal finis membuat Rossi mengulangi nasib buruk yang ia alami musim lalu.

Pada Kejuaraan Dunia MotoGP 2019, The Doctor juga tiga kali beruntun gagal finis yaitu di Mugello (Italia), Barcelona (Catalunya), dan Assen (Belanda).

Baca juga: Masa Sulit Valentino Rossi: 3 Kali Balapan, 3 Kali Pula Terjatuh...

"Sayangnya, saya mengingatnya dengan baik, kejadian tahun lalu," kata Rossi dikutip dari GP One.

"Itu terjadi di Mugello, Barcelona, dan Assen. Hal-hal seperti itu seharusnya tidak terjadi, jadi saya bertanya kepada diri saya sendiri," imbuhnya.

Rossi pun kini percaya bahwa nasib sial itu benar-benar ada.

"Sepanjang karier, saya tidak pernah bisa memahami bahwa nasib sial itu benar-benar ada. Namun sekarang hal itu terjadi," ucap Rossi.

Baca juga: Gagal di MotoGP Perancis 2020, Franco Morbidelli Salahkan Valentino Rossi

Gagal menambah perolehan poin pada tiga seri terakhir, posisi Valentino Rossi di klasemen MotoGP 2020 terus melorot.

Rossi kini menempati peringkat ke-13 dengan koleksi 58 poin, terpaut 57 angka dari Fabio Quartararo yang bertengger di posisi puncak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com