Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil MotoGP Aragon 2021 - Bagnaia Menangi Duel Sengit, Marquez Podium

Pada balapan yang berlangsung di Sirkuit MotorLand Aragon, Minggu (12/9/2021), Francesco Bagnaia sukses menjadi yang tercepat.

Adapun posisi kedua dan ketiga secara berurutan ditempati oleh Marc Marquez (Repsol Honda) dan Joan Mir (Suzuki Ecstar).

Balapan ini diwarnai dengan duel sengit antara Bagnaia dan Marquez pada akhir-akhir balapan.

Kedua pebalap saling menyalip secara bergantian, utamanya pada tiga lap pamungkas.

Bagnaia tampil tenang hingga akhirnya memenangi balapan MotoGP Aragon 2021. Ini merupakan kemenangan perdana bagi Pecco, panggilan Bagnaia, di MotoGP. 

Sebelumnya, pebalap asal Italia tersebut pun mengawali balapan dari posisi terdepan, menempati pole position, usai menjadi yang tercepat pada sesi kualifikasi MotoGP Aragon.

Marquez memperbaiki performa saat kualifikasi, yang membawanya memulai balapan dari posisi keempat.

Di posisi ketiga, terdapat sang juara bertahan MotoGP 2020, yakni Joan Mir (Suzuki Ecstar).

Pemuncak klasemen sementara MotoGP, Fabio Quartararo (Monster Yamaha), harus puas finis di posisi kedelapan di trek MotorLand Aragon ini.

Sementara itu, legenda MotoGP, pebalap Petronas Yamaha SRT Valentino Rossi, terbenam di posisi ke-19.

Jalannya balapan

Marc Marquez mengawali balapan dengan impresif. Start dari posisi keempat, Marquez melesat ke urutan kedua melewati Fabio Quartararo dan Jack Miller.

Pada periode tersebut, Fabio Quartararo yang memulai race dari posisi ketiga justru merosot ke urutan ketujuh.

Dia berada di belakang Francesco Bagnaia yang memimpin balapan, Marc Marquez, Jack Miller, Aleix Espargaro, Joan Mir, dan Jorgen Martin.

Sementara itu, persaingan ketat terjadi di posisi terdepan. Marc Marquez berupaya menjauh dari kejaran Jack Miller sekaligus mencoba membayangi Francesco Bagnaia yang berada di depannya.

Adapun Fabio Quartararo semakin tertinggal jauh dengan jarak mencapai 0,7 detik dari Jorge Martin yang berada di depannya.

Alih-alih memperbaiki posisinya, Quartararo justru kian merosot ke urutan ke-9.

Ini menjadi alarm bagi Quartararo sebab beberapa rivalnya dipastikan bisa memangkas jarak di klasemen.

Sebelum MotoGP Aragon, pebalap asal Perancis tersebut memuncaki klasemen MotoGP dengan keunggulan 65 poin.

Sementara itu, Quartararo berjuang keras di P9, Francesco Bagnaia belum terbendung di posisi terdepan hingga balapan berjalan 9 lap.

Pada saat bersamaan, rekan setim Bagnaia di Ducati, Jack Miller, melakukan kesalahan.

Miller terlalu melebar saat tikungan yang membuatnya disalip dua pebalap langsung, yakni Aleix Espargaro dan Joan Mir.

Joan Mir kemudian berhasil mencuri posisi ketiga dari Aleix Espargaro. Pada periode tersebut, tiga besar diisi oleh Francesco Bagnaia, Marc Marquez, dan Joan Miller.

Persaingan tak kalah seru terjadi antara Fabio Quartararo, Enea Bastianini, dan Takaaki Nakagami.

Meski sempat dibayangi Bastianini dan Nakagami, Quartararo berhasil mempertahankan tempatnya di posisi ke-9. Sementara itu, Nakagami sukses menyalip Enea Bastianini dan menempati urutan ke-10.

Saat balapan menyisakan enam lap, perubahan terjadi di urutan belakang. Laju Iker Lecuona yang melebar membuatnya merosot ke posisi ke-10.

Sementara itu, Quartararo, Bastianini, dan Nakagami secara berurutan menghuni posisi delapan hingga sembilan.

Di posisi terdepan, Marc Marquez terus menempel ketat Francesco Bagnaia yang sedang menatap kemenangan perdananya di kelas MotoGP.

Marquez sempat beberapa kali berhasil membalap Bagnaia di tikungan, tetapi upayanya tak berhasil.

Pada akhirnya, Francesco Bagnaia berhasil mencapai garis finis lebih dulu dan meraih kemenangan perdananya di kelas MotoGP.

1. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team)
2. Marc Marquez (Repsol Honda Team) + 0.673
3. Joan Mir (Team Suzuki Ecstar) + 3.911
4. Aleix Espargaro (Aprilia Racing Team Gresini) + 9.269
5. Jack Miller (Ducati Lenovo Team) + 11.928
6. Enea Bastianini (Avintia Esponsorama) + 13.757
7. Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing) + 14.064
8. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) + 16.575
9. Jorge Martin (Pramac Racing) + 16.615
10. Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu) + 16.904

https://www.kompas.com/motogp/read/2021/09/12/19425708/hasil-motogp-aragon-2021-bagnaia-menangi-duel-sengit-marquez-podium

Terkini Lainnya

Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Liga Italia
Borobudur Marathon 2024 Usung Tema 'Run On, Mark It!', Target 10.000 Pelari

Borobudur Marathon 2024 Usung Tema "Run On, Mark It!", Target 10.000 Pelari

Olahraga
Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Badminton
Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Badminton
Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Internasional
Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Internasional
Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya 'Comeback'

Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya "Comeback"

Liga Indonesia
Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki '4-3-3' dari Ibra

Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki "4-3-3" dari Ibra

Liga Italia
Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Liga Spanyol
Improvisasi Bojan Saat Persib Tertekan Madura United lalu Pecah Kebuntuan

Improvisasi Bojan Saat Persib Tertekan Madura United lalu Pecah Kebuntuan

Liga Indonesia
Timnas Putri Indonesia Hadapi Singapura, Mochizuki Soroti Komunikasi

Timnas Putri Indonesia Hadapi Singapura, Mochizuki Soroti Komunikasi

Timnas Indonesia
Erik ten Hag: Saya Tak Ragu Terus Latih Man United, tetapi...

Erik ten Hag: Saya Tak Ragu Terus Latih Man United, tetapi...

Liga Inggris
Penyebab Persib Leluasa Bergerak Saat Kalahkan Madura United

Penyebab Persib Leluasa Bergerak Saat Kalahkan Madura United

Liga Indonesia
Gregoria Mariska Siap Pertahankan Peringkat di Singapore Open 2024

Gregoria Mariska Siap Pertahankan Peringkat di Singapore Open 2024

Badminton
Borneo FC Vs Bali United, 'Finishing' Jadi Sorotan Serdadu Tridatu

Borneo FC Vs Bali United, "Finishing" Jadi Sorotan Serdadu Tridatu

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke