Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Starting Grid MotoGP Jerman - Quartararo Front Row, Marquez ke-5, Rossi?

KOMPAS.com - Pebalap Pramac Racing, Johann Zarco, akan mengawali race MotoGP Jerman 2021 dari pole position atau posisi terdepan.

Balapan MotoGP Jerman dijadwalkan berlangsung di Sirkuit Sachsenring, Minggu (20/6/2021) pukul 19.00 WIB. 

Johann Zarco menjadi pole sitter setelah menjadi yang tercepat di kualifikasi 2 (Q2) pada Sabtu (19/6/2021) malam WIB.

Rider berpaspor Perancis itu mencatatkan waktu lap 1 menit 20,236 detik dalam kualifikasi yang berlangsung di Sachsenring.

Johann Zarco akan ditemani Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) dan Aleix Espargaro (Aprilia Racing Team) di front row.

Fabio Quartararo menempati posisi kedua pada sesi kualifikasi dengan catatan waktu 1 menit 20,247 detik.

Sementara itu, Aleix Espargaro menyusul di urutan ketiga dengan catatan 1 menit 20,447 detik.

Adapun bintang MotoGP sekaligus rider andalan Repsol Honda, Marc Marquez, akan balapan dari urutan kelima.

Ini merupakan posisi tertinggi yang dimiliki pebalap tim Honda di starting grid MotoGP Jerman 2021.

Pol Espargaro (Repsol Honda) dan Takaaki Nakagami (LCR Honda) menghuni baris ketiga. Mereka secara berurutan bakal start dari posisi ke-8 dan ke-9.

Adapun adik kandung Marc Marquez yang membalap untuk tim LCR Honda, Alex Marquez, berada di urutan ke-12.

Sementara itu, tiga pebalap Yamaha lainnya gagal mengikuti jejak Fabio Quartararo.

Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) serta duo Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi dan Franco Morbidelli, kompak berada di luar 10 besar.

Valentino Rossi akan balapan dari posisi ke-16, sedangkan Franco Morbidelli dari urutan ke-18.

Adapun Maverick Vinales harus puas start dari urutan ke-21. Posisi Vinales hanya lebih baik dari pebalap Aprilia Racing Team, Lorenzo Savadori.

Starting Grid MotoGP Jerman 2021:

1. Johann Zarco (Pramac Racing)
2. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha)
3. Aleix Espargaro (Aprilia Racing Team)
---
4. Jack Miller (Ducati)
5. Marc Marquez (Repsol Honda)
6. Miguel Oliveira (KTM)
---
7. Jorgen Martin (Pramac Racing)
8. Pol Espargaro (Repsol Honda)
9. Takaaki Nakagami (LCR Honda)
---
10. Francesco Bagnaia (Ducati)
11. Alex Rins (Suzuki Ecstar)
12. Alex Marquez (LCR Honda)
---
13. Brad Binder (KTM)
14. Luca Marini (SKY VR46)
15. Enea Bastianini (Avintia Esponsorama)
---
16. Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT)
17. Joan Mir (Suzuki Ecstar)
18. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT)
---
19. Danilo Petrucci (KTM Tech 3)
20. Iker Lecuona (KTM Tech 3)
21. Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha)
---
22. Lorenzo Savadori (Aprilia Racing Team)

https://www.kompas.com/motogp/read/2021/06/20/05000098/starting-grid-motogp-jerman-quartararo-front-row-marquez-ke-5-rossi-

Terkini Lainnya

Head to Head Persib Vs Madura United, Maung Bandung Sering Menderita

Head to Head Persib Vs Madura United, Maung Bandung Sering Menderita

Liga Indonesia
Atalanta Vs Bayer Leverkusen, Kegagalan Musim Lalu Pompa Semangat Die Werkself

Atalanta Vs Bayer Leverkusen, Kegagalan Musim Lalu Pompa Semangat Die Werkself

Liga Lain
Pep Guardiola Jadi Pelatih Terbaik Premier League 2023-2024

Pep Guardiola Jadi Pelatih Terbaik Premier League 2023-2024

Liga Inggris
Jelang Laga Final Lawan Persib, Pemain Muda Madura United Gabung Timnas

Jelang Laga Final Lawan Persib, Pemain Muda Madura United Gabung Timnas

Liga Indonesia
Piala AFF: Pelatih Thailand Puji Indonesia, Sebut Garuda Naik Level

Piala AFF: Pelatih Thailand Puji Indonesia, Sebut Garuda Naik Level

Timnas Indonesia
Jadwal Final Liga Europa, Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Jadwal Final Liga Europa, Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Liga Lain
Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Timnas Indonesia
Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Liga Italia
Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Internasional
Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke