Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kondisi Fabio Quartararo Usai Kecelakaan pada FP1 MotoGP Aragon 2020

Pada FP1 MotoGP Aragon, Jumat (16/10/2020) sore WIB, Fabio Quartararo mengalami kecelakaan di tikungan 8 Sirkuit MotorLand, Spanyol.

Dia kehilangan kendali ketika mengambil ancang-ancang untuk menikung.

Berdasarkan tangkapan kamera, Fabio Quartararo tampak kesakitan akibat kecelakaan tersebut.

Pebalap asal Perancis itu memegangi bagian pinggul beberapa saat setelah bangkit dari kecelakaan.

Sebelum kecelakaan, Quartararo sudah menempati urutan ketiga FP1 MotoGP Aragon dengan catatan waktu lap 1 menit 50,142 detik.

Posisi Quartararo pun bertahan hingga rangkaian FP1 berakhir.

Dia berada di bawah pebalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, dan rekan setimnya, Franco Morbidelli.

Vinales menempati urutan pertama FP1 MotoGP Aragon dengan catatan waktu lap 1 menit 49,866 detik.

Adapun Morbidelli berada di urutan kedua dengan selisih waktu 0,085 detik dari Vinales.

Fabio Quartararo yang mengalami kecelakaan pada FP1, mampu mengikuti sesi latihan bebas kedua (FP2).

Pada FP2, dia bahkan naik secara peringkat, dari urutan ketiga ke peringkat kedua.

Hasil tersebut menunjukkan bahwa Quartararo tidak mengalami cedera serius.

Kondisi itu kemudian dikonfirmasi Quartararo usai melakoni rangkaian FP2.

Quartararo menegaskan bahwa dirinya berada dalam kondisi baik meski terdapat kemerahan pada area pinggul.

"Saya tidak memiliki airbag di pinggul. Oleh karena itu, pinggul saya sedikit merah sekarang," ungkap Quartararo, dikutip dari Crash.net, Jumat (16/10/2020).

"Akan tetapi, motor saya bekerja dengan baik dan kondisi pinggul saya baik-baik saja, jadi saya bahagia."

"Setelah kecelakaan, biasanya Anda membutuhkan sedikit waktu, tetapi saya langsung tampil cukup baik pada sore ini (FP2)."

"Kami senang hari ini, tapi yang pasti kami memiliki banyak hal yang harus ditingkatkan besok. Melihat dari gaya berkendara saya, saya perlu meningkatkan diri di beberapa bagian sirkuit," tutur Quartararo menjelaskan.

Selanjutnya, Quartararo bersama pebalap lain bakal melanjutkan perjuangan pada rangkaian FP3, FP4, dan sesi kualifikasi, Sabtu (17/10/2020).

Dua sesi latihan bebas terakhir bakal berlangsung pada 15.55 WIB dan 19.10 WIB.

Sementara itu, sesi kualifikasi dijadwalkan pada 19.50 WIB.

https://www.kompas.com/motogp/read/2020/10/17/15400068/kondisi-fabio-quartararo-usai-kecelakaan-pada-fp1-motogp-aragon-2020

Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke