Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kasus Virus Corona Marak di AS, MotoGP 2020 Terancam Mundur Lagi

KOMPAS.com - Pembukaan MotoGP 2020 terancam tertunda lebih lama karena Amerika Serikat dalam status waspada virus corona.

Amerika Serikat (AS) merupakan tuan rumah untuk seri ketiga MotoGP 2020 dan sempat dipilih sebagai seri pembuka.

AS dipilih untuk membuka gelaran MotoGP 2020 menyusul batalnya dua seri balap pertama, di Qatar dan Thailand.

Dua seri balap pertama di MotoGP 2020 resmi dibatalkan atau ditunda menyusul merebaknya wabah virus Corona.

MotoGP Qatar dibatalkan lantaran adanya larangan perjalanan dari Italia.

Sekadar informasi, Italia merupakan salah satu negara yang terkena dampak besar virus Corona.

Larangan perjalanan dari Italia membuat situasi menjadi tidak ideal mengingat sebagian kru, pebalap, hingga manajer tim di MotoGP berdomisili di sana.

Sementara, penundaan seri kedua MotoGP Thailand dilakukan karena maraknya kasus penduduk Negeri Gajah Putih yang terinfeksi virus Covid-19 itu.

Salah satu penduduk Thailand bahkan dilaporkan meninggal dunia pada Minggu (1/3/2020) akibat virus yang pertama kali merebak di Wuhan, China, tersebut.

Komite Organisasi MotoGP Thailand, Anutin Charnvirakul, dalam pernyataannya belum dapat memastikan kapan balapan di negaranya akan digelar.

Sayangnya, muncul keraguan bahwa MotoGP seri AS di Sirkuit Americas, Austin, Texas, bisa berjalan lancar.

Dilansir dari Crash, AS juga dalam posisi waspada dengan munculnya kasus virus Corona.

Sebanyak 88 kasus virus Corona dilaporkan terjadi di Negeri Paman Sam.

Sama seperti Qatar, AS juga telah menerapkan pembatasan perjalanan ke Italia.

Sebagian penerbangan dari AS ke Kota Milan juga mengalami pembatalan lantaran wilayah tersebut merupakan titik terparah kasus virus corona di Negeri Pizza.

Seri balap yang mendapat jaminan untuk tetap digelar sesuai rencana adalah MotoGP Argentina. Pernyataan dari pihak penyelenggara itu dikeluarkan pada Senin (2/3/2020).

MotoGP Argentina merupakan seri keempat MotoGP 2020 dan dijadwalkan berlangsung pada 17-19 April di Sirkuit Termas de Rio Hondo. (Ardhianto Wahyu Indraputra). 

https://www.kompas.com/motogp/read/2020/03/03/14000048/kasus-virus-corona-marak-di-as-motogp-2020-terancam-mundur-lagi

Terkini Lainnya

PSSI Ungkap Alasan Harga Tiket Timnas Indonesia Melonjak Drastis

PSSI Ungkap Alasan Harga Tiket Timnas Indonesia Melonjak Drastis

Timnas Indonesia
Mundur dari Pelatnas, Kevin Sanjaya Ungkap Rasa Syukur

Mundur dari Pelatnas, Kevin Sanjaya Ungkap Rasa Syukur

Badminton
Alasan Paulo Fonseca Jadi Pilihan Utama untuk Melatih Milan

Alasan Paulo Fonseca Jadi Pilihan Utama untuk Melatih Milan

Liga Italia
SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

Timnas Indonesia
Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Liga Indonesia
Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Liga Inggris
Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Timnas Indonesia
Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Sports
Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

Liga Indonesia
Orlando City Vs Inter Miami: Messi 'Hilang', Suarez Buntu, The Herons Tertahan

Orlando City Vs Inter Miami: Messi "Hilang", Suarez Buntu, The Herons Tertahan

Liga Lain
Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

Liga Italia
3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Kontroversi Perayaan Juara Allegri, Isyarat Tangan Desak Seseorang Pergi

Kontroversi Perayaan Juara Allegri, Isyarat Tangan Desak Seseorang Pergi

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke