Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bintang The Mandalorian, Carl Weathers, Meninggal Dunia

Kompas.com - 03/02/2024, 18:58 WIB
Kistyarini

Editor

KOMPAS.com - Aktor asal Amerika Serikat Carl Weathers meninggal dunia di usia 76 tahun.

Dilansir Entertainment Weekly, Sabtu (3/2/2024), Weathers tutup usia pada Kamis (1/2/2024).

Carl Weathers dikenal sebagai pemeran Apollo Creed dalam film-film Rocky.

Dalam pernyataan resmi, keluarga Weathers mengatakan aktor tersebut meninggal dengan tenang saat tidur.

"Carl adalah seseorang mengagumkan yang menjalani hidup secara luar biasa. Melalui kontribusinya dalam film, televisi, kesenian, dan olahraga, dia telah meninggalkan warisan dan dikenal di seluruh dunia," demikian pernyataan keluarga.

"Dia merupakan saudara laki-laki, ayah, kakek, pasangan, dan sahabat yang sangat dicintai," kata keluarga.

Nama Carl Weathers melejit ketika dia memerankan Apollo Creed dalam film Rocky (1976).

Creed merupakan lawan berat Rocky (Sylvester Stallone) dan dia muncul lagi dalam Rocky II (1979).

Berawal dari musuh, Creed kemudian berteman bahkan bersekutu dengan Rocky dalam Rocky III (1982) dan Rocky IV (1985).

Carl Weathers juga membintangi film Predator bersama Arnold Schwarzenegger.

Karakter terkenal lain yang diperankan Carl Weathers adalah Greef Karga dalam The Mandalorian, spinoff cerita Star Wars.

Sebelum terjun di dunia akting, pria kelahiran New Orleans pada 1948 itu merupakan pemain football San Diego State University.

Dari sana dia menjadi pemain football profesional dan bergabung dengan klub NFL Oakland Raiders.

Carl Weathers mulai menekuni akting ketika mengambil kuliah drama di San Francisco State University. Dia lulus dari perguruan tinggi tersebut pada 1974.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com