Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hampir 20 Tahun Menikah, Duta Sheila On 7 Bongkar Rahasia Rumah Tangga Tetap Harmonis: Mulainya dari Saya Dulu

Kompas.com - 14/05/2023, 06:42 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Kehidupan rumah tangga tak pernah tersentuh gosip miring selama hampir 20 tahun usia pernikahan, vokalis Sheila On 7, Duta ungkap cara menjaga kepercayaan pasangan.

Pemilik nama Akhdiyat Duta Modjo ini mengatakan semua harus dimulai dari diri sendiri. Seperti apa dirinya ingin diperlukan oleh pasangan.

"Saya enggak tahu itu cara menjaga kepercayaan atau enggak, saya enggak tahu, tapi emang saya mulai dari diri saya dulu aja," kata Duta dikutip dari YouTube Salim A.Fillah.

"Saya merasa tidak ada yang pernah saya tutup-tutupi dari istri saya," ujar Duta.

Baca juga: Viral Video Duta Sheila On7 Makan di Warteg, Gaya Sederhananya Banjir Pujian

Cara menjaga kepercayaan istrinya meskipun Duta seorang vokalis sebuah band besar, yaitu dengan mencontohkan sikap yang dia harapkan juga dilakukan oleh istrinya.

"Jadi maksudnya, apapun saya cerita, handphone itu, istri saya mau buka kapan aja bisa. Saya enggak pernah enggak ada yang saya enggak ceritain sama istri saya," ucap Duta.

"Jadi saya boleh berharap istri saya juga begitu ke saya. Jadi mulainya dari saya dulu aja," imbuhnya.

Duta mengakui, setiap kali keluar rumah, istrinya pasti selalu tahu dia sedang berada di mana.

Baca juga: Duta Sheila On7 Mendadak Banjir Pujian hingga Trending Twitter, Kenapa?

Kalaupun tidak bisa dihubungi, istrinya bisa selalu menghubungi teman-teman yang sedang bersama Duta.

"Hampir enggak pernah, misal saya pergi keluar, kayaknya enggak pernah istri saya enggak tahu saya di mana atau enggak bisa telepon saya," kata Duta.

"Selalu ada orang didekat saya yang bisa dia tanya 'saya lagi ngapain?' Misal saya enggak angkat telepon, meskipun kadang-kadang marah juga," lanjutnya sambil tertawa, kemudian menjelaskan bahwa itu karena istrinya hanya ingin mendengar suaranya langsung.

Meskipun tidak tahu pasti apakah hal tersebut yang menjaga keharmonisan rumah tangga hingga hampir 20 tahun menikah, tapi Duta percaya itu menjadi salah satu faktor penting.

"Ya Alhamdulillah sampai hari ini, itu mau diakui atau tidak, sedikit banyak ya mungkin itu sangat berperan kenapa Alhamdulillah saya masih dikasih menjalani kehidupan ini sama istri saya," tutur Duta.

Sebagai informasi, Duta menikah dengan Adelia Lontoh, pada 23 Juni 2003. Saat itu usia Duta masih 23 tahun dan Adelia 20 tahun.

Walaupun kini sudah tak pernah lagi terlihat di layar kaca, saat awal menjalani hubungan pacaran dengan Duta, Adelia sudah dikenal sebagai model dan artis.

Adelia Lontoh merupakan adik dari artis Ananda Lontoh.

Dari pernikahan tersebut, Duta dan Adelia dikarunia dua orang anak yang kini sudah beranjak remaja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com