Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyelenggara Hammersonic 2023: Slipknot Hanya Main di Indonesia

Kompas.com - 06/03/2023, 19:31 WIB
Revi C. Rantung,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dari rangkaian tur konsernya, Slipknot memutuskan hanya mendatangi Indonesia dari sejumlah negara Asia Tenggara yang dijadwalkan.

Slipknot membatalkan kunjungan ke dua negara Asia Tenggara lainnya, yakni Singapura dan Filipina.

Slipknot bakal tampil di Indonesia di ajang Hammersonic Festival 2023. Penyelenggara pun bangga dengan keputusan band Slipknot yang memilih Indonesia.

Baca juga: Slipknot Bawa Petugas Keamanan dari US Marine untuk Hammersonic 2023

"Enggak ada treatment khusus ke mereka, enggak ada bujukan ‘Ayo dong main di Indonesia’ enggak ada," kata Naomi Claudya selaku Repesentative Hammersonic 2023 dalam jumpa pers di kawasan Gunawarman Jakarta Selatan, Senin (6/3/2023).

"Karena ini adalah hal yang membanggakan di Asia Tenggara, Slipknot hanya main di Indonesia," tegas Naomi.

Adapun Naomi mengatakan bahwa Corey Taylor cs memang sengaja datang untuk menghibur para penggemarnya di Indonesia.

Baca juga: Hammersonic 2023 Suguhkan 5 Panggung Megah, 1 Panggung Khusus untuk Slipknot

"Mereka batalin di negara lain, tapi Indonesia enggak. Ini semua buat para Hammerhead yang sudah lama nunggu," tutur Naomi.

Pihak penyelenggara Hammersonic Festival 2023 dalam jumpa pers di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Senin (6/3/2023). KOMPAS.com/Revi C Rantung Pihak penyelenggara Hammersonic Festival 2023 dalam jumpa pers di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Senin (6/3/2023).
Naomi pun tidak mengetahui pasti alasan Slipknot hanya memilih Indonesia di Asia Tenggara.

"Kalau ditanya kenapa ya mungkin ini namanya jodoh ya," tambah Naomi tertawa.

Hammersonic 2023 mengusung tema Rise of The Empire.

Nantinya akan ada 53 performers yang siap tampil di Hammersonic 2023 dengan suguhan 5 panggung utama.

Baca juga: Hammersonic Ditunda, Slipknot Tetap Jadi Headliner

53 penampil itu akan menghadirkan musisi dari luar dan dalam negeri seperti Watain, Saosin, Story Of The Year, Black Flag, Vio-lence, Amon Amarth Tiny Moving Parts, Deadsquad, Burgerkill, DJ SIHK, Rocket Rockers, St Loco dan masih banyak lagi.

Hammersonic 2023 juga akan memanjakan mata dari tata cahaya berkekuatan ratusan ribu watt serta dukungan LED berukuran raksasa.

Kemudian akan ada Hammersonic Talk dan Hammersonic Commedy Show yang tentunya menjadi menu baru di tahun ini.

Tidak ketinggalan Hammersonic Award yang merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Hammersonic Metal Convention.

Segmen ini akan dilaksanakan pada tanggal 18 Maret 2023 dan akan dipandu oleh Mustika Kamal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Seleb
Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

K-Wave
Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

K-Wave
Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Seleb
Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

K-Wave
Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

K-Wave
Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Film
Awali Fancon di Jakarta, Lucas Eks NCT Sapa Penggemar Pakai Bahasa Indonesia

Awali Fancon di Jakarta, Lucas Eks NCT Sapa Penggemar Pakai Bahasa Indonesia

K-Wave
Beri Ucapan Selamat untuk Rizky Febian dan Mahalini, Marion Jola: Bucin For The Win

Beri Ucapan Selamat untuk Rizky Febian dan Mahalini, Marion Jola: Bucin For The Win

Seleb
Epy Kusnandar Ditangkap Kasus Narkoba, Istri: Maki-makilah Kami Sesuka Hati Kalian Sampai Puas

Epy Kusnandar Ditangkap Kasus Narkoba, Istri: Maki-makilah Kami Sesuka Hati Kalian Sampai Puas

Seleb
Cerita di Balik Cincin Pernikahan Mahalini dan Rizky Febian

Cerita di Balik Cincin Pernikahan Mahalini dan Rizky Febian

Seleb
Natasha Rizky Akui Banyak tolak Tawaran Main Film dan Sinetron

Natasha Rizky Akui Banyak tolak Tawaran Main Film dan Sinetron

Seleb
Leon Dozan Ungkap Kronologi Betharia Sonata Terserang Stroke Saat Acara Ultah Nia Daniaty

Leon Dozan Ungkap Kronologi Betharia Sonata Terserang Stroke Saat Acara Ultah Nia Daniaty

Seleb
Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Ada Jokowi hingga Para Jebolan Indonesian Idol

Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Ada Jokowi hingga Para Jebolan Indonesian Idol

Musik
3 Fakta Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez karena Kasus Narkoba

3 Fakta Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez karena Kasus Narkoba

Seleb
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com