Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/03/2023, 07:55 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

Sumber Soompi

KOMPAS.com - Drama Korea, Taxi Driver season 2, dari SBS sedang naik daun.

Dibuat berdasarkan webtoon populer dengan judul yang sama, Taxi Driver adalah sebuah drama tentang layanan taksi misterius yang membalas dendam atas nama para korban yang tidak bisa mendapatkan keadilan melalui hukum.

Setelah sukses tayang pada 2021, drama hit yang dibintangi oleh Lee Je Hoon itu kembali dengan season keduanya dua minggu lalu.

Pada 3 Maret 2023, episode kelima dari Taxi Driver 2 mencapai rating penonton tertinggi.

Baca juga: Sinopsis dan Jadwal Tayang Taxi Driver 2 Episode 5

Menurut Nielsen Korea, siaran terbaru mencetak rating nasional rata-rata 14,7 persen, menandai tertinggi baru sepanjang masa untuk musim ini.

Sementara itu, Kokdu: Season of Deity yang tayang di slot waktu yang sama dengan Taxi Driver 2 meraih rating nasional rata-rata 1,6 persen untuk malam itu.

Taxi Driver season 2 tersedia di stasiun televisi lokal Korea Selatan, SBS TV.

Serta tersedia melalui platform streaming Viu, lengkap dengan sub title bahasa Indonesia.

Baca juga: Sinopsis dan Jadwal Tayang Taxi Driver 2 Episode 3

Taxi Driver juga merupakan konten Viu Original.

https://www.viu.com/ott/id/id/all/playlist-taxi_driver_2-playlist-26273758

Taxi Driver season 2 tayang perdana tanggal 17 Februari 2023.

Di SBS TV, Taxi Driver tayang setiap Jumat dan Sabtu pukul 22.00 KST (20.00 WIB).

Untuk di Viu, jadwal tayangnya adalah di hari yang sama satu jam setelah penayangan di SBS, atau pukul 21.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com