Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gudfest 2022 Ditunda, HONNE Minta Maaf untuk Fans di Indonesia

Kompas.com - 14/11/2022, 17:03 WIB
Vincentius Mario,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Acara musik Gudfest 2022 yang seharusnya digelar di Gelora Bung Karno Area pada 18 November hingga 20 November 2022 resmi ditunda.

Hal tersebut diumumkan oleh penyelenggara Gudfest 2022, GUDLIVE.

Kabar penundaan tersebut membuat duo musisi asal Inggris, HONNE, angkat bicara.

Baca juga: Oh Wonder Ungkap Keinginan Berkolaborasi dengan Honne

HONNE yang seharusnya tampil di acara tersebut meminta maaf kepada para fans di Indonesia.

"Kami minta maaf, Gudfest tidak bisa digelar pekan ini. Kami siap untuk berangkat, tapi ini di luar kendali kami. Keputusan bukan di tangan kami," tulis HONNE dikutip akun @hellohonne, Senin (14/11/2022).

"Kami sangat menantikan panggung tersebut, tetapi kini kami sedih karena tak bisa tampil," lanjutnya.

Baca juga: Serba-serbi Menarik di Balik Single Coming Home, Kolaborasi HONNE dengan NIKI

Duo beranggotakan James Hatcher and Andy Clutterbuck itu berjanji akan kembali tahun depan dan menyapa penggemar di Indonesia.

"Kami berjanji akan kembali sesegara mungkin di kesempatan manggung tahun depan. Tiket akan di-refund oleh pihak Gudfest," tulis HONNE.

GUDLIVE menyediakan pengembalian atau refund untuk calon penonton yang sudah membeli tiket Gudfest melalui tiket.com, cicilan, dan promo But2Get1 Free.

Baca juga: Rilis Coming Home di Masa Pandemi, HONNE Coba Cara Promosi Baru Lewat TikTok dan Instagram Reels

Penyelenggara memprediksi, proses pengembalian tiket akan memakan waktu 30 hari hingga 60 hari kerja setelah periode pengajuan refund ditutup.

Dalam keterangan resminya, GUDLIVE tidak mengungkapkan secara rinci alasan Gudfest 2022 ditunda.

Hanya saja, GUDLIVE menyebut ada alasan teknis yang sampai saat ini belum terpenuhi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com