Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Catch Me Baby, Kisah Penyulap Pacar yang Terjebak Profesinya

Kompas.com - 10/10/2022, 14:52 WIB
Erfransdo,
Rheisnayu Cyntara

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comCatch Me Baby merupakan serial drama Thailand terbaru yang dapat disaksikan di WeTV.

Karya dari Kritmongkol Pienthong ini dibintangi oleh Great Sapol Assawamunkong, Four Sakonrut Woraurai, dan Beau Thanakorn Chinakul.

Serial bertema komedi dan romansa ini akan hadir dalam 12 episode dengan durasi 36 menit tiap episodenya.

Baca juga: Sinopsis Rosaline, Kisah Mantan Pacar Romeo

Catch Me Baby berkisah tentang pria bernama Phat yang merupakan relationship juggler berkedok asisten eksekutif untuk Sia Wut yang memiliki lima pacar.

Pekerjaan utama Phat adalah menyulap setiap pacar dan memastikan tidak ada dari mereka yang tahu tentang yang lainnya.

Tidak ada yang semudah kelihatannya, terutama dengan kedatangan Cher, asisten eksekutif wanita baru yang mengaku sebagai detektif perselingkuhan.

Baca juga: Sinopsis Two, Ketika Tubuh Dua Orang Menjadi Satu

Phat yang hendak menyulap hubungannya agar menjadi lebih menantang, meminta bantuan kepada Pinky yang merupakan saudara angkatnya.

Phat juga menggunakan bantuan dari Jim, sesama asisten eksekutif, dan Kapten yang merupakan saingan Foie sekaligus sepupu Cher.

Ini layaknya permainan kucing dan tikus antara Phat dan Cher karena misi mereka saling bersinggungan.

Hal tersebut membuat mereka sulit untuk menjaga perasaan satu sama lain secara profesional.

Baca juga: Sinopsis Old People, Perjuangan Seorang Ibu Lawan Pembunuh Berantai

Apakah Phat dapat menjaga perasaannya agar tidak jatuh cinta pada musuh?

Saksikan keseruan kisahnya dalam serial Catch Me Baby yang dapat Anda tonton di WeTV.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com