JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran dan penyanyi Boy William bertemu dengan "kembarannya" aktor sekaligus idol Choi Siwon Super Junior.
Boy William telah lama dibilang mirip dengan Siwon. Keduanya kerap disebut kembar.
Baru-baru ini, keduanya bertemu. Siwon datang ke Indonesia untuk menghadiri konser Super Junior di Jakarta yang digelar hari ini, Sabtu (17/9/2022).
Siwon telah sampai di Indonesia lebih dulu dari member yang lain yang baru bertolak dari Korea pada Jumat (16/9/2022).
Baca juga: Bagaimana Cara Heechul Super Junior Hindari Radar Dispatch Selama 10 Tahun?
Momen pertemuan Boy William dengan Siwon dibagikan dalam unggahan akun Instagram Boy, @boywilliam17, Jumat (16/9/2022).
Mereka berfoto sambil menggenggam tangan satu sama lain seraya tersenyum ke arah kamera.
"Siwon & Sirupiah," tulis Boy William di keterangan unggahan merujuk mata uang negara Korea Selatan dan Indonesia.
Boy William menuliskan kesan pertamanya bertemu dengan Siwon.
Baca juga: Protokol Kesehatan yang Diterapkan di Konser Super Junior di Jakarta
"Saya harus mengatakan, saya mendengar banyak tentang betapa hebatnya pria ini, tapi dia di luar ekspektasi saya," tulis Boy dalam bahasa Inggris.
Boy William memuji sifat Siwon yang rendah hati meskipun telah memiliki nama besar di industri hiburan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.