Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yoo Jae Suk, Kim Go Eun, hingga PSY Donasi untuk Bencana Banjir Seoul

Kompas.com - 12/08/2022, 17:23 WIB
Melvina Tionardus,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Sumber Koreaboo

KOMPAS.com - Para selebritas Korea menunjukkan kepedulian mereka terhadap bencana banjir bandang yang terjadi di Seoul, Korea Selatan, pada 8 Agustus 2022.

Pada 11 Agustus, dilaporkan bahwa komedian Yoo Jae Suk menyumbangkan 100 juta Won (Rp 1,26 miliar) untuk upaya pemulihan dari bencana.

Agensi Yoo Jae Suk merilis pernyataan singkat terkait hal ini.

Baca juga: Yoo Jae Suk, Lee Kwang Soo, dan Yuri SNS Bakal Hadapi Tantangan Tak Terduga di THE ZONE: Survival Mission

"Setelah mendengar tentang mata pencaharian yang hilang, ia menyumbang dengan harapan agar mereka yang terlantar dapat bangkit kembali," tutur pihak agensi Yoo Jae Suk, dikutip dari Koreaboo.

Hope Bridge Korea Disaster Relief Association berjanji dana akan dialokasikan langsung kepada mereka yang mengungsi akibat badai.

"Kami akan memastikan bahwa sumbangan hangat yang diberikan oleh Yoo Jae Suk, bersama dengan banyak (artis) lainnya, akan dikirimkan kepada mereka yang mengungsi," kata pengurus.

Baca juga: 4 Drakor Kim Go Eun, Peraih Best Actress Blue Dragon Series Awards 2022

Pada 11 Agustus, terungkap juga bahwa aktris Kim Go Eun menyumbangkan 50 juta Won (Rp 563 juta).

Agensi sang aktris, BH Entertainment mengungkapkan hal ini dalam sebuah pernyataan.

"Kim Go Eun menyumbang dengan harapan bahwa mereka yang terkena dampak badai akan dapat kembali ke kehidupan mereka," ungkap BH Entertainment.

Baca juga: Suga BTS Ungkap Bagaimana Bisa Bekerja Sama dengan PSY

Lain lagi, Palang Merah Korea mengungkapkan pada 11 Agustus bahwa rapper PSY menyumbangkan 100 juta Won (Rp 1,26 miliar).

"PSY menyumbang dengan harapan membantu mereka yang terkena dampak badai yang tiba-tiba dan membantu membangun kembali komunitas yang terkena dampak," ujar Palang Merah Korea.

Diketahui, Suzy, Jinyoung GOT7, Kim Hye Soo, Im Si Wan, Kang Tae Oh, Yoon Sae Ah, Han Ji Min, Park Na Rae, Arin, dan Kang Seung Yoon juga berdonasi untuk pascabanjir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com