Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Review I Am Groot, Serial Animasi yang Bawa Kesegaran dalam Marvel Cinematic Universe

Kompas.com - 11/08/2022, 21:31 WIB
Vincentius Mario,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - I Am Groot adalah serial animasi terbaru Marvel Studios yang tayang mulai 10 Agustus 2022.

Serial 5 episode I Am Groot sudah bisa disaksikan lewat Disney+ Hotstar.

Disutradarai oleh Kirsten Lepore, I Am Groot diisi oleh sederet artis ternama antara lain Vin Diesel, Fred Tatasciore, dan Terri Douglas.

Baca juga: Sinopsis 5 Episode Serial Animasi I Am Groot

Serial animasi I Am Groot berisi lima episode pendek yang menampilkan pertumbuhan Baby Groot hingga remaja.

Kata-kata "I am Groot" mengingatkan penggemar Marvel terhadap Groot sebagai karakter yang menggemaskan.

Diketahui, Groot sendiri merupakan salah satu anggota dari Guardians of the Galaxy.

Episode pertama dibuka dengan judul Groot's First Step. Dalam episode ini, Baby Groot siap memulai langkah pertamanya keluar dari pot.

Baca juga: I Am Groot Sudah Bisa Disaksikan di Disney+ Hotstar

Baby Groot mencoba untuk berjalan setelah merasa iri dengan sebuah pohon bonsai yang mendapat perlakuan khusus.

Selanjutnya dalam Groot's Persuit, Groot diceritakan terbangun pada suatu malam.

Baby Groot terbangun karena mendengar suara aneh di pesawat.

Ketika menemukan sumber suara, Baby Groot merasa senang dan kemudian menari dengan tingkah lucunya.

Selanjutnya dalam Groot Takes A Bath, Baby Groot yang sedang jalan-jalan di hutan menemukan kubangan lumpur.

Baca juga: Sebelum Nonton, Ketahui 5 Fakta I Am Groot Ini

Baby Groot mandi di situ dan tumbuhlah daun yang lebat di tubuhnya. Baby Groot pun memutuskan untuk memotong daun-daun itu.

Episode keempat berjudul The Little Guy. Diceritakan, Baby Groot menemukan makhluk hidup yang jauh lebih kecil darinya.

Makhluk tersebut percaya bahwa Baby Groot adalah pahlawan yang mereka tunggu-tunggu selama ini.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com