Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penampil Jazz Gunung Bromo 2022 Hari Kedua, Andien sampai Gilang Ramadhan

Kompas.com - 23/07/2022, 18:04 WIB
Firda Janati,
Andika Aditia

Tim Redaksi

PROBOLINGGO, KOMPAS.com - Daftar musisi dalam pagelaran Jazz Gunung Bromo 2022 hari kedua tidak kalah dengan hari pertama.

Digelar selama dua hari, Jazz Gunung Bromo 2022 menghadirkan total delapan musisi.

Untuk hari kedua pada malam ini, Sabtu (23/7/2022), ada sederet musisi hebat yang bakal memeriahkan acara musik jazz tersohor ini.

Mulai dari Ring of Fire Project feat. Jogja Hiphop Foundation, Gilang Ramadhan Komodo Project, Andre Dinuth, Aditya Ong hingga Andien.

Baca juga: Hal yang Harus Dipersiapkan Sebelum Nonton Jazz Gunung Bromo 2022 Hari Kedua

Dari pantauan Kompas.com di Amfiteater Jiwa Jawa Resort Bromo, Jawa Timur, penonton sudah berdatangan mulai sore sebelum acara berlangsung.

Ada yang datang berkelompok bersama sahabat dan berdua dengan pasangan.

Mereka langsung menempati kursi sesuai dengan nomor tiket yang telah dibeli.

Adapun, tiket hari kedua lebih dulu sold out alias ludes habis terjual beberapa hari sebelum acara digelar.

Baca juga: 5 Hal Menarik Jazz Gunung Bromo 2022, Sensasi Nonton Festival Musik 2.000 Meter di Atas Permukaan Atas Laut

Sebelumnya, Ahmad Albar dan Ian Antono, Pusakata, Duo Weeger, Irsa Destiwi & Nesia Ardi, SweetSwingNoff telah menyuguhkan penampilan terbaik mereka pada Jumat (22/7/2022) malam.

Ditemani kabut dan udara dingin, mereka menghibur para pecinta jazz dari ketinggian lebih dari 2.000 meter kaki di atas permukaan laut.

Sebagai informasi, Jazz Gunung Bromo 2022 dihelat dengan protokol kesehatan sesuai anjuran dari pemerintah.

Penonton di atas usia 18 tahun harus sudah melakukan vaksin booster. Usia 6-17 tahun diperbolehkan masuk dengan wajib vaksinasi dosis kedua.

Baca juga: Megah, Ian Antono dan Ahmad Albar Tutup Jazz Gunung Bromo 2022 Hari Pertama

Jazz Gunung Bromo tahun ini menjadi tahun ke-14 bagi Jazz Gunung yang pertama kali digelar pada 2009.

Selain hiburan, pelaksanaan Jazz Gunung Bromo juga diharapkan dapat mendorong pariwisata di wilayah Gunung Bromo dan sekitarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com