Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Turun 8 Kilogram, Ringgo Agus Rahman Sebut Ada Andil Tarra Budiman

Kompas.com - 21/06/2022, 14:08 WIB
Firda Janati,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku berat badannya turut berkat bantuan dari presenter Tarra Budiman.

Berat badan pemeran Abah di Keluarga Cemara ini menurun berkat saran dari Tarra Budiman.

"Karena Tarra Budiman, bawa saya, kalau mau lebih kurus cara sehat ke dokter 'mau enggak?' (akhirnya ikut) ke dokter dia, dokter gizi," ujar Ringgo Agus Rahman saat ditemui di XXI Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Senin (20/6/2022).

Baca juga: Pengin Punya Anak Perempuan, Ringgo Agus Rahman: Doakan Ya...

Suami Sabar Morscheck ini mendapat pencerahan setelah memutuskan ikut Tarra Budiman untuk berkonsultasi dengan dokter gizi.

"Namanya dokter gizi ya, punya metode yang bisa saya pahami," kata Ringgo.

Berkat mengikuti arahan dari dokter, berat badan Ringgo menyusut sedikit demi sedikit.

Baca juga: Ringgo Agus Rahman Tak Masalah jika Jadi Bapak Rumah Tangga

"Sempat turun 10 kilogram, (tapi) sempat naik, total turun 8 kilogram lah," kata Ringgo lagi.

Sampai sekarang, Ringgo mengaku masih menjaga asupan makanannya.

Ayah dua anak itu kini merasa bisa lebih menghemat uang setelah berat badannya turun.

Baca juga: Ringgo Agus Rahman Sampaikan Pesan Ini untuk Para Bapak lewat Keluarga Cemara 2

"Ada jaga makan (sampai sekarang), terus saya kalau lebih gendut lagi harus beli baju, uang ya boros jadi saya lebih pilih kurus jadi baju lama bisa kepakai," kata Ringgo.

Namun, meski sudah berkonsultasi ke dokter dan menjaga makan, Ringgo mengaku belum terlalu sering berolahraga.

"Doain saja secepatnya mudah-mudahan saya sadar (mulai olahraga)," tutup Ringgo Agus Rahman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com