Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Gabriel Prince Tolak Tawaran SM Entertainment, Khawatir Mental Tak Kuat

Kompas.com - 10/06/2022, 17:31 WIB
Firda Janati,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi muda asal Indonesia, Gabriel Prince, mengaku pernah menolak tawaran dari agensi besar Korea Selatan, SM Entertainment.

Gabriel Prince mengungkapkan, alasannya menolak adalah karena peraturan yang cukup ketat dari SM untuk para trainee-nya.

Penyanyi yang akrab dipanggil Prince itu mengetahui ketatnya aturan SM Entertainment dari teman-temannya.

Baca juga: Gabriel Prince Ditawari Masuk SM Entertainment lewat Email

"Pada bilang, kalau masuk SM bakal kontrol kamu secara image, kamu hangout sama siapa, kamu juga belum tentu bisa ketemu keluarga dalam waktu yang lama," kata Gabriel Prince saat wawancara bersama Kompas.com di Studio Resso, kawasan Setia Budi, Jakarta Selatan, Jumat (10/6/2022).

Selain tak bisa jauh dari keluarga, ada alasan lain Prince menolak tawaran dari agensi boy group NCT tersebut.

Dulu, saat ditawarkan, Prince khawatir mentalnya belum kuat menjalani masa trainee yang terbilang cukup berat di SM Entertainment.

Baca juga: Ikuti Jejak Sang Ibu, Gabriel Prince Terjun ke Industri Musik dan Akting

"Aku anaknya belum pede, masih malu-malu. Apakah aku bisa make mentality strong untuk masuk ke SM. Jadi karena itu aku pilih untuk enggak join dulu," ucapnya.

Penyanyi muda berusia 17 tahun itu juga mengaku belum memiliki kepercayaan diri karena pengalamannya yang belum cukup.

"Aku anaknya juga masih baru banget aku masih belum pede (percaya diri) meningBaca juga: Profil Gabriel Prince, Penyanyi Asal Indonesia yang Tolak Gabung SM Entertainment

Meski demikian, Prince bakal memikirkan lagi apabila SM kembali menawarkannya untuk bergabung.

"Tapi kalau misalkan mereka ngasih kesempatan lagi why not (dicoba) dengan prepare yang sudah matang," ujarnya.

Sebagai informasi, Gabriel Prince mulai dikenal publik setelah temannya mengunggah video dirinya melalui TikTok dan kemudian viral di dunia maya.

Baca juga: Pernah Viral, Gabriel Prince Kini Ungkap Alasan Tolak Tawaran SM Entertainment

Video itu sampai ke telinga SM Entertainment yang berniat merekrut Gabriel Prince untuk ikut bergabung dengan agensi mereka.

Memasuki tahun 2021, Gabriel Prince memulai debutnya sebagai penyanyi di bawah label Inspire Music, milik Rossa.

Lagu debutnya "Solicitude" dirilis pada Maret 2021. Adapun lagu terbarunya bertajuk "Maybe" yang rilis pada 2022 hadir beserta video musik.

Gabriel Prince memiliki kanal YouTube pribadi dengan 186.000 subscribers.

Lewat kanal YouTubenya, Gabriel kerap kali bagikan video cover lagu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com