Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eksistensi Pak Tarno di Dunia Hiburan, Tak Pasang Tarif untuk Aksi Sulapnya

Kompas.com - 20/05/2022, 10:24 WIB
Firda Janati,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

"Terus jadi artis, ya Allah, dapat duit itu gampang, jutaan. Aku sampai gini, 'ya Allah, ini aku mimpi apa beneran?'," tuturnya.

Selain dipermudah dalam menjemput rezeki, Pak Tarno juga merasa dirinya lebih dihargai setelah menjadi artis ketimbang saat masih menjadi pedagang.

"Kaget dapat duitnya banyak, jutaan. Terus orang pada ngehargain, terus orang pada sopan-sopan," tuturnya.

Baca juga: Pak Tarno Agak Kesal Trik Sulapnya Sering Dibongkar Rekan Artis

3. Tak pasang tarif sulap

Belum lama ini, nama Pak Tarno viral karena gaya rambutnya disebut mirip rapper Anderson Paak.

Bahkan Andreson Paak juga sempat menyapa Pak Tarno lewat interaksi di media sosial.

Meskipun namanya terkenal dan tawaran sulap masih deras, Pak Tarno tidak mematok tarif tetap untuk setiap aksinya.

Pak Tarno berujar, dia rela dibayar berapa pun oleh orang-orang kurang mampu yang membutuhkan jasa hiburan sulapnya.

Baca juga: Pak Tarno Akui Dapat Panggilan Sulap sampai ke Papua

"Kalau saya sih lihat-lihat dulu, kalau dia rumahnya jelek, maaf bukannya menghina ya, (harganya) sebisanya," ucap Pak Tarno.

Pak Tarno ingin bekerja sekaligus menghibur dengan ikhlas agar kelak mendapatkan pahala.

"Saya kan namanya mengibur untuk dapat pahala, jadi saya itu orangnya sambil nyari pahala," ucapnya.

Namun, Pak Tarno juga memiliki harga jual pasti untuk jasanya yang dipakai oleh orang-orang yang dianggap mampu.

Hal itu juga berlaku bagi mereka yang membeli jasa sulapnya lewat pihak manajemen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com