Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Pemain Woori the Virgin, Drakor Komedi Romansa Tayang di Viu

Kompas.com - 09/05/2022, 14:07 WIB
Erfransdo,
Biru Cahya Imanda

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comWoori the Virgin merupakan serial drama asal Korea Selatan yang tayang mulai hari ini, Senin (9/5/2022) di Viu.

Serial drama bergenre komedi romansa ini menceritakan tentang seorang wanita bernama Oh Woo-ri yang menjaga keperawanannya, namun hamil oleh seorang CEO tampan bernama Raphael.

Drakor Woori the Virgin dibintangi oleh sederet aktor kenamaan Korea Selatan seperti Im Soo-hyang, Sung Hoon, Shin Dong-wook, hingga Hong Ji-yoon.

Berikut adalah profil para pemain drakor Woori the Virgin.

Baca juga: Sinopsis Who Rules the World, Ketika Ahli Bela Diri Menjadi Buronan

1. Im Soo-hyang

Aktris berusia 32 tahun ini telah aktif memerankan karakter di berbagai film dan serial drama sejak 2009.

Im Soo-hyang pertama kali tampil di layar kaca saat terlibat dalam sebuah film berjudul 4th Period Mystery.

Ia pernah menerima beberapa penghargaan, salah satunya adalah 4th Korea Drama Awards sebagai Best New Actress.

Dalam drakor Woori the Virgin, ia didapuk sebagai pemeran utama bernama Oh Woo-ri yang merupakan asisten penulis drama populer.

Baca juga: Sinopsis Our Father, Film Dokumenter Kriminal Seorang Dokter

2. Sung Hoon

Sung Hoon merupakan aktor Korea Selatan yang sudah banyak membintangi berbagai film, serial drama, hingga video musik.

Pada masa remajanya, Sung Hoon pernah menjadi anggota tim nasional renang yang khusus mengambil gaya kupu-kupu.

Ia bergabung dalam anggota tim nasional renang selama 14 tahun sebelum mendaftar wajib militer dan kemudian debut menjadi aktor pada 2011 lalu.

Tahun ini, Sung Hoon mendapatkan peran sebagai seorang CEO Diamond Medical Foundation bernama Raphael dalam drakor Woori the Virgin.

Baca juga: Sinopsis One for the Road, Film Baru Garapan Sutradara Bad Genius

3. Shin Dong-wook

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com