Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Proses Belajar Tari demi Film KKN di Desa Penari, Tissa Biani: Aku yang Paling Susah Menangkap Gerakan

Kompas.com - 02/05/2022, 07:21 WIB
Fitri Nursaniyah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris Tissa Biani berbagi cerita soal persiapannya syuting film KKN di Desa Penari.

Perankan karakter Nur, Tissa Biani ditantang melakukan gerakan tari dalam beberapa adegan film.

Tissa Biani mengaku tak mudah baginya mempelajari gerakan tari.

Alasannya, aktris 19 tahun itu tidak memiliki dasar ilmu tari sama sekali, belum lagi Tissa mengklaim tubuhnya cukup kaku.

Baca juga: Satu Hari Tayang, Film KKN di Desa Penari Sudah Raih 315.586 Penonton

"Sedikit cerita mengenai prosesnya, Aku punya badan dan gesture yang cukup kaku dan gak ada basic dibidang tari sama sekali," tulis Tissa dikutip Kompas.com dari Instagram @tissabiani, Senin (2/5/2022).

Lebih lanjut, Tissa bercerita bahwa saat latihan ia jadi akrtis yang paling susah menangkap gerakan tari.

"Bahkan pada saat latihan bisa dibilang aku yang paling susah untuk menangkap gerakan tari yang sudah diajarkan @ressarizkymutiara selaku pelatih tari di film kkn, hehehe maaf ya ka ressa kalo suka salah2!," tulis Tissa.

Mesikpun demikian, Tissa tetap semangat dan berkomitmen mempelajari gerakan tari.

Baca juga: Tissa Biani Sebut KKN di Desa Penari Belum Tayang, tetapi Tiket Hampir Habis

Ia mengaku menerima banyak dukungan dari semua tim KKN di Desa Penari.

"Tapi syukur Alhamdulillah dengan penuh kesabaran, komitmen untuk terus belajar, dan support dari semua team kkn, Aku jadi semakin semangat memberikan yang terbaik versiku," tulis Tissa.

Film KKN di Desa Penari baru saja menayangkan pemutaran perdana pada 30 April 2022.

KKN di Desa Penari merupakan film horor karya rumah produksi MD Pictures yang dibuat berdasarkan utas viral @SimpelM81378523 di Twitter.

Baca juga: Sibuk Promosi Film KKN di Desa Penari, Tissa Biani Tak Mudik Lebaran Tahun Ini

Sempat tunda pemutaran film selama 2 tahun karena pandemi Covid-19, KKN di Desa Penari tetap menuai sukses raup 315.586 penonton dalam satu hari penayangan.

“Dalam satu hari, sudah 315.486 orang bertemu dengan Badarawuhi,” tulis MD Pictures di Instagram-nya dikutip Kompas.com, Senin.

MD Pictures menyebut bahwa KKN di Desa Penari masih tayang di bioskop. Ia pun mengajak masyarakat untuk menyaksikan film tersebut dan bertemu dengan Badarawuhi.

“Badarawuhi masih menunggu kalian di bioskop, ayo nonton KKN Di Desa Penari SEKARANG!” tulisnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Tissa Biani Azzahra (@tissabiani)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com