Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi Bercerai, Puput Tak Menuntut Doddy Sudrajat untuk Nafkahi Anak

Kompas.com - 12/04/2022, 17:41 WIB
Vincentius Mario,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam gugatan cerainya kepada Doddy Sudrajat, Puput juga menuntut nafkah dari Doddy Sudrajat sebesar Rp 10 juta per bulan.

Namun, Majelis Hakim Pengadilan Agama (PA) Jakarta Pusat menolak permintaan tersebut dengan pertimbangan Doddy disebut tak punya pekerjaan tetap.

Baca juga: Doddy Sudrajat Siap Menafkahi Anak meski Hakim Tak Kabulkan Permintaan Puput

"Aku sih enggak menuntut selanjutnya, ya, sesadarnya saja. Kalau masih mengharap atau merasa masih bertanggung jawab, ya udah pasti seharusnya ngasih (nafkah)," kata Puput saat ditemui wartawan di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (11/4/2022).

Namun, Puput tak bermaksud memaksa Doddy untuk memberinya nafkah.

"Cuma kalau tidak pun, tidak masalah," ujar Puput.

Baca juga: Cerai dari Doddy Sudrajat Secara Verstek, Puput Dapat Hak Asuh Anak, tetapi Permintaan Nafkah Tak Dikabulkan

Kini, Puput mengaku lebih ikhlas dan lega setelah bercerai dari Doddy.

"Sudah ikhlas, sudah plong. (Tekanan) memang kelihatannya tertekan, ya sekarang saya lebih happy. Saya sekarang fokus kerja, fokus masa depan anak-anak," ucap Puput.

Doddy Sudrajat dan Puput resmi bercerai secara verstek dalan putusan yang diambil oleh majelis hakim Pengadilan Agama (PA) Jakarta Pusat pada Senin (11/4/2022).

Sebelumnya, Puput menggugat cerai Doddy ke PA Jakarta Pusat usai terdaftar dengan nomor register 516/Pdt.G/2022/PA.JP pada 15 Maret 2022.

Dalam setiap agenda sidang cerainya, Doddy Sudrajat selalu berhalangan untuk hadir.

Dari pernikahannya, Puput dan Doddy dikaruniai seorang anak perempuan yang hak asuh anaknya jatuh ke tangan Puput.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com