Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Chris Evans Ditunjuk Mengisi Suara Buzz dalam Film Lightyear

Kompas.com - 07/04/2022, 15:10 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sutradara sekaligus penulis naskah Angus MacLane menjelaskan alasannya memilih Chris Evans sebagai pengisi suara karakter Buzz dalam film Lightyear.

Seperti diketahui, Tim Allen selama ini menjadi pengisi vokal Buzz Lightyear dalam film-film Toy Story.

"Kami ingin memisahkan film ini dari Toy Story dan Chris (Evans) adalah pilihan terbaik," kata MacLane saat berbincang dengan Kompas.com, Rabu (6/4/2022).

Menurut Angus MacLane, Chris Evans merupakan paket komplit yang dibutuhkan dalam filmnya.

Baca juga: Cerita Angus MacLane Menemukan Ide Spin-off Buzz Lightyear...

Pemeran Captain America tersebut mampu memberikan kebutuhan akan drama dan komedi yang diharapkan oleh Angus MacLane dalam film Lightyear.

"Di saat bersamaan kami melakukan pergantian karakter dari hanya pendukung menjadi pemeran utama, kami juga harus mengganti pengisi suaranya agar memberikan emosi tambahan," kata MacLane.

Film Lightyear akan mengupas tuntas perjalanan Buzz sebelum menjadi action figure atau mainan di film Toy Story.

Dalam film ini, penonton juga akan menemukan asal-usul dari kalimat "to infinity and beyond" yang selama ini menjadi ciri khas dari Buzz Lightyear.

Baca juga: Trailer Prekuel Toy Story Rilis, Kemunculan Perdana Chris Evans sebagai Buzz Lightyear

Film animasi dari Pixar ini akan tayang di bioskop pada 17 Juni 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com