Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klarifikasi Wirda Mansur Kuliah di 4 Kampus Berbeda Disorot

Kompas.com - 26/02/2022, 11:36 WIB
Fitri Nursaniyah

Penulis

"Gue juga ambil double degree di Idaqu, Institut Daarul Qur'an, ya iya lah gue sebagai kayak ya, bukan yang punya Daqu juga tapi maksudnya ya gue ada di Daqu masa iya gue enggak kuliah di Daqu? Ya gue kuliah di Daqu lah, jadi gue ambil double degree, ambil jurusan Islam gitu," ucap Wirda.

Baca juga: Usaha dan Keringat Jerome Polin Raih Gelar Sarjana

Wirda pun menegaskan bahwa saat ini dia tercatat menjalani dua program perkuliahan yaitu di Jakarta dan Inggris. Namun saat ini putri Yusuf Mansur itu mengaku sedang cuti.

"I hope it can answer your question and concern ya teman-teman, yang lebih penting adalah ya gimana ya, doain gue aja lah. Nah, sekarang gue lagi cuti," ungkap Wirda.

Wirda Mansur mengunggah video klarifikasi tersebut setelah ramai dituding berbohong kuliah di University of Oxford.

Video klarifikasi Wirda Mansur yang dibagikan ulang oleh akun Twitter @angewwie pun viral. Terpantau video tersebut telah dilihat 2,5 juta kali dan disukai oleh lebih dari 15.300 akun.

Klarifikasi Wirda Mansur dalam video tersebut ramai disorot karena beberapa alasan. Termasuk soal salah pengertian Wirda soal program IB, kesalahan grammar saat berbahasa Inggris, hingga dikapnya yang tidak konsisten dalam menempuh pendidikan.

Sebelumnya, Wirda dianggap berbohong karena mengaku kuliah di dua tempat berbeda. Akun Linkedin Wirda Salamah Ulya menunjukkan bahwa dia kuliah di University of Oxford.

Baca juga: Ketika Jerome Polin Cemas Presentasinya Diminta Diubah Total H-3 Sidang Skripsi...

Namun saat melakukan sesi tanya jawab di Instagram, Wirda mengaku kuliah di University of Buckingham. Di sisi lain, Dikti mencatat Wirda sebagai mahasiswa jurusan Ilmu Hadis Institut Daarul Qur'an Jakarta angkatan 2020.

"Sorry i have to say this, wirda mansur is totally a liar. Di linkedin nulis kuliah di Oxford, di higlight qna beda lagi, dan faktanya kuliah di univ bapanya dewe," tulis akun Twitter @strawbelly.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com