Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Snowdrop Berakhir, Jisoo Blackpink Banjir Pujian

Kompas.com - 31/01/2022, 07:21 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

KOMPAS.com- Jisoo BLACKPINK banjir pujian setelah episode akhir Snowdrop ditayangkan Minggu (30/1/2022).

Selain menyoroti akhir tragis Snowdrop dengan kematian Lim Su Ho (Jung Hae In), kemampuan akting Jisoo sebagai Young Ro ikut menjadi sorotan.

Banyak yang memuji akting Jisoo, terlebih ketika adegan Lim Su Ho ditembak di depan mata Young Ro.

Adegan itu ramai dibicarakan di media sosial dan membuat nama Jisoo serta drama Snowdrop masuk di deretan trending topic Twitter hari ini.

Baca juga: Jisoo BLACKPINK Ungkap Alasannya Terima Peran Young Ro di Snowdrop

"Jisoo kamu melakukan dengan sangat baik! Kami sangat bangga padamu, tak sabar menanti proyekmu selanjutnya," tulis @rosieseries.

"Setting, musik, plot, pemeran, penyutradaraan, produksi dan yang terbaik dari semuanya: Kim Jisoo dan Jung Hae-in, keduanya, memberi kami cinta yang mustahil, polos, murni dan bersedia melakukan segalanya. Kisah cinta yang indah dan menghancurkan," tulis @I4_blink.

"Bagaimana kamu tetap cantik saat menangis Kim Jisoo?" tulis @jichuy4.

"1 tahun & 4 bulan menunggu Snowdrop yang berakhir hari ini. Pasti ada bagian yang kuharap berjalan lebih baik tapi bagaimanapun, merasa sangat bangga dengan jisoo di setiap langkah perjalanan panjang ini," tulis @jisoop_.

Baca juga: Jisoo BLACKPINK Berharap Bisa Akting Bareng Jung Hae In Lagi Setelah Snowdrop

Mengenai karakter Young Ro di Snowdrop, Jisoo sebelumnya pernah mengatakan bahwa di kehidupan nyata, dia sangat berbeda dengan Young Ro.

Jisoo mengaku lebih suka memendam perasaan ketika melalui masa sulit, sementara Young Ro tidak demikian.

"Saya cenderung menyimpan seluruh perasaan ketika melalui masa yang sulit, sementara Young Ro berani untuk menunjukkan dan menghadapi apa yang ia rasakan," kata Jisoo BLACKPINK, dikutip dari rilis Disney+ Hotstar, Kamis (20/1/2022).

Karena perbedaan karakter itu, membuat Jisoo harus benar-benar mendalami karakter Young Ro demi bisa memerankan karakter itu dengan baik dan alami.

Baca juga: Jisoo BLACKPINK Akui Karakternya Berbeda Jauh dengan Sifat Young Ro di Snowdrop

"Saya banyak memikirkan cara untuk memerankan karakternya sealami mungkin, karena sifat Young Ro sangat berbeda dengan diriku," imbuh Jisoo.

Namun, terlepas dari perbedaan karakter antara dia dengan Young Ro, Jisoo tetap bisa menemukan sedikit kesamaan.

Dia dan Young Ro sama-sama polos dan menyenangkan.

Dalam drama seri Snowdrop ini Jisoo diceritakan jatuh cinta pada Soo Ho, seorang agen Korea Utara yang ditugaskan ayahnya untuk menjalankan misi di Korea Selatan.

Misi tersebut sebenarnya atas kerja sama pemerintah Korea Utara dengan pemerintah Korea Selatan. Namun badan intelejen Korea Selatan, ANSP malah ingin menangkap Soo Ho.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com