Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riwayat Sakit Idang Rasjidi Sebelum Meninggal Dunia

Kompas.com - 05/12/2021, 11:23 WIB
Firda Janati,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Industri musik kembali kehilangan salah satu musisi jazz terbaik Tanah Air.

Pianis jazz kawakan Idang Rasjidi meninggal dunia pada Sabtu (4/12/2021) pukul 23.35 WIB di RS Azra, Bogor.

Kabar duka itu disampaikan oleh putra Idang Rasjidi, Shadu Rasjidi, melalui akun Instagram.

Sebelum tutup usia, Idang Rasjidi dikabarkan harus menjalani tindakan amputasi karena mengalami komplikasi beberapa penyakit.

Baca juga: Musisi Idang Rasjidi Meninggal Dunia

Berikut riwayat penyakit mendiang Idang Rasjidi, seperti dirangkum Kompas.com, Minggu (5/12/2021).

Alami komplikasi penyakit

Pada Kamis (2/12/2021), kerabat Idang Rasjidi, Jilly Likumahuwa, mengungkapkan penyakit yang diderita musisi jazz sudah bermacam-macam atau komplikasi.

"Sakitnya banyak. Rupa-rupa warnanya. Jadi dia mengalami komplikasi. Masih banyak yang harus dilihat untuk diambil tindakannya," ungkap Jilly Likumahuwa kepada Kompas.com, Kamis (2/12/2021).

Baca juga: Kenang Idang Rasjidi, Tompi: Selamat Berpulang, Sang Pencipta Nada-nada

Tindakan amputasi

Akibat penyakit komplikasi yang diidapnya, Idang Rasjidi harus segera melakukan tindakan berupa amputasi.

Hanya saja, Jilly Likumahuwa mengatakan, amputasi tersebut harus memenuhi beberapa kriteria medis.

Apabila tidak memenuhi kriteria, tindakan terhadap Idang Rasjidi amputasi ditangguhkan.

"Betul, tindakannya itu amputasi. Tapi harus memenuhi kriteria dulu untuk menyelamatkan melalui amputasi," ujar Jilly.

Baca juga: Indra Lesmana: Selamat Jalan Kakakku dalam Jazz, Mas Idang Rasjidi

Jilly tidak mengungkapkan bagian tubuh Idang yang akan diamputasi.

Jadwal tindakan amputasi

Menurut rencana, Idang Rasjidi diamputasi pada Kamis lalu.

Namun, sampai sekarang belum ada kabar apakah Idang Rasjidi sudah diambil tindakan atau belum.

Kompas.com sudah berusaha menghubungi kerabat Idang Rasjidi mengenai kelanjutan operasi musisi tersebut.

Baca juga: Idang Rasjidi Akan Dimakamkan di TPU Kampung Kandang

Pada Sabtu (4/12/2021), Idang Rasjidi meninggal dunia di usia 63 tahun.

Idang Rasjidi lahir pada 26 April 1958 di Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Rizky Febian dan Mahalini Gelar Acara Resepsi Berkonsep Internasional

Rizky Febian dan Mahalini Gelar Acara Resepsi Berkonsep Internasional

Seleb
Positif Narkoba, Epy Kusnandar Ditangkap di Warungnya

Positif Narkoba, Epy Kusnandar Ditangkap di Warungnya

Seleb
Haikyuu!! The Dumpster Battle Dipastikan Tayang di Indonesia, Catat Tanggalnya

Haikyuu!! The Dumpster Battle Dipastikan Tayang di Indonesia, Catat Tanggalnya

Film
Polisi Sita Ganja dari Tangan Epy Kusnandar

Polisi Sita Ganja dari Tangan Epy Kusnandar

Seleb
Anggy Umbara Ungkap Alasan Mau Sutradarai Film Vina: Sebelum 7 Hari

Anggy Umbara Ungkap Alasan Mau Sutradarai Film Vina: Sebelum 7 Hari

Film
Ini Isi Suvenir Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Ini Isi Suvenir Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Seleb
Jokowi Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Beri Wejangan di Pelaminan

Jokowi Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Beri Wejangan di Pelaminan

Seleb
Anggy Umbara Sebut Proses Editing Vina: Sebelum 7 Hari Terberat Sepanjang Kariernya

Anggy Umbara Sebut Proses Editing Vina: Sebelum 7 Hari Terberat Sepanjang Kariernya

Film
Anggy Umbara Bingung Vina: Sebelum 7 Hari Jadi Kontroversi dan Mau Diboikot

Anggy Umbara Bingung Vina: Sebelum 7 Hari Jadi Kontroversi dan Mau Diboikot

Film
Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Bintang Emon: Akhirnya Lancar Sampai Pelaminan

Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Bintang Emon: Akhirnya Lancar Sampai Pelaminan

Seleb
Dulu Diam, Ryu Jun Yeol Akhirnya Buka Suara soal Hyeri dan Han So Hee

Dulu Diam, Ryu Jun Yeol Akhirnya Buka Suara soal Hyeri dan Han So Hee

K-Wave
Agensi NewJeans ADOR Adakan Rapat Pemegang Saham untuk Tentukan Nasib Min Hee Jin sebagai CEO

Agensi NewJeans ADOR Adakan Rapat Pemegang Saham untuk Tentukan Nasib Min Hee Jin sebagai CEO

K-Wave
Polisi Sebut Epy Kusnandar Ditangkap Bersama Temannya Sesama Artis

Polisi Sebut Epy Kusnandar Ditangkap Bersama Temannya Sesama Artis

Seleb
Sebelum Meninggal Dunia, Jhonny Iskandar Masih Sempat Live TikTok sampai Tengah Malam

Sebelum Meninggal Dunia, Jhonny Iskandar Masih Sempat Live TikTok sampai Tengah Malam

Seleb
Sebelum Meninggal Dunia, Jhonny Iskandar dan OM PMR Sudah Jadwalkan Reuni Perdana

Sebelum Meninggal Dunia, Jhonny Iskandar dan OM PMR Sudah Jadwalkan Reuni Perdana

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com