Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Tarmizi Abka Tertarik Garap Film Kartu Pos Mini

Kompas.com - 11/11/2021, 18:46 WIB
Firda Janati,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sutradara Tarmizi Abka mengungkapkan alasannya tertarik untuk menggarap film Kartu Pos Mini.

Kartu Pos Mini merupakan film yang diadaptasi dari cerita yang dimuat di kanal digital KanyaID oleh penulis asal Yogyakarta, Ruwi Meyta.

Tarmizi Abka mengaku langsung tertarik ketika membaca cerita yang ditulis oleh Ruwi karena mengisahkan tentang kemanusiaan.

"Saya tertarik karena soal kemanusiaan tinggi," kata Tarmizi Abka saat perilisan teaser film Kartu Pos Wini di XXI Plaza Indonesia, Jakarta Selatan, Kamis (11/11/2021).

Baca juga: Tarmizi Abka Awalnya Ragu Garap Film Kartu Pos Wini, Kenapa?

"Jadi, apapun yang terjadi harus syuting dan dengan berbagai macam waktu yang mepet akhirnya kita mulai syuting dengan pemain yang sudah punya nama," ujarnya lagi.

Selain itu, karena waktu yang mepet Tarmizi Abka juga harus melibatkan banyak kru produksi dalam film ini.

Menurut Tarmizi, tantangan yang dirasakannya adalah syuting kali ini cukup memakan waktu lantaran terhambat kondisi pandemi Covid-19 dan cuaca.

Oleh karena itu, Tarmizi mengaku, ada banyak adegan dalam film Kartu Pos Wini yang belum sempat diambil.

"Proses kreatif yang memang melibatkan orang banyak sehingga dalam kondisi sekarang yang pendemi Covid-19, lalu keburu musim hujan jadi kepending beberapa scene. Jadi, baru sedikit teaser yang diputar," ujarnya.

Baca juga: Tarmizi Abka Awalnya Ragu Garap Film Kartu Pos Wini, Kenapa?

Sementara itu, Keiko Ananta pemeran Wini mengatakan, ia sangat senang bisa bermain dalam film ini.

"Aku senang banget, ceritanya bagus banget. Teman-teman nanti nonton ya filmnya," ujar Keiko Ananta.

Kartu Pos Wini mengisahkan tentang anak perempuan yang menderita penyakit kanker leukemia atau kanker darah bernama Wini.

Wini (Keiko Ananta) kerap mengirim kartu pos untuk Tuhan dengan alamat surga.

Penasaran dengan kisahnya? Kartu Pos Wini ini akan ditayangkan serentak di bioskop pada 4 Februari 2021, tepat pada peringatan Hari Kanker Sedunia.

Baca juga: Tarmizi Abka Awalnya Ragu Garap Film Kartu Pos Wini, Kenapa?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com