Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyebab Mobil Vanessa Angel dan Bibi Kecelakaan, Diduga karena Sopir Mengantuk

Kompas.com - 04/11/2021, 15:01 WIB
Revi C. Rantung,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar duka datang dari artis peran Vanessa Angel dan suaminya, Bibi Andriansyah, yang mengalami kecelakaan di Tol Nganjuk arah Surabaya Kilometer 672+400A, Jawa Timur, Kamis (4/11/2021).

Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Gatot Repli Handoko menjelaskan dugaan sementara penyebab kecelakaan yang menewaskan Vanessa Angel dan Bibi itu.

“Yang jelas jalan tol itu lurus, kemudian tidak ada belokan, maksudnya, dan cuacanya cerah dan tidak ada gelombang di jalan tol itu. Pengakuan awal sopir dalam keadaan lelah, jadi terjadilah kecelakaan itu,” kata Gatot Repli saat dihubungi, Kamis.

Baca juga: Kuasa Hukum Jelaskan Kondisi Anak Vanessa Angel Pascakecelakaan

Dari kecelakaan tersebut, dua orang tewas, yakni Vanessa Angel dan Bibi.

Sementara tiga orang lainnya mengalami luka.

“Sopirnya sendiri luka-luka, lagi kami bawa semuanya, tiga orang luka itu, ke rumah sakit di Nganjuk. Sedangkan yang meninggal dunia dalam perjalanan ke Rumah Sakit Bhayangkara,” tutur Gatot lagi.

“Betul (yang meninggal Vanessa dan Bibi), sedangkan dari tiga penumpang luka-luka itu, satu orang balita,” tambahnya.

Baca juga: Vanessa Angel dan Bibi Meninggal, 3 Orang Luka-luka dalam Kecelakaan Mobil

Sebelumnya diberitakan, Gatot mengungkapkan, terjadi kecelakaan kendaraan bernomor polisi B 1264 BJU berpenumpang lima orang, termasuk Vanessa Angel dan suaminya.

Melalui pesan singkat, Gatot memastikan bahwa korban meninggal adalah Vanessa dan suaminya.

"Penumpang meninggal dunia atas nama FEBRI ANDRIANSYAH DG ALAMAT JLN DIAMOND 1/71 SRENGSENG JAKARTA BARAT dan VANESSA ADZANIA dengan alamat sama," tulis Gatot.

Baca juga: Sebelum Meninggal dalam Kecelakaan, Vanessa Angel: Ada yang Bisa Tebak Aku Mau ke Mana?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com