Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banyak yang Mau Kerja di Rans Entertainment, Raffi Ahmad Ingin Karyawan Kerja Bahagia

Kompas.com - 15/07/2021, 13:09 WIB
Baharudin Al Farisi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara Raffi Ahmad tidak menampik bahwa tidak sedikit orang yang menginginkan bekerja di Rans Entertainment.

Suami penyanyi Nagita Slavina itu berujar, ia menginginkan karyawan Rans Entertainment bekerja secara santai dan dengan rasa bahagia saat menjalaninya.

"Memang ini kerja, tapi dunia sekarang tuh kita membuat kerjaan jadi hari-hari yang menyenangkan buat kita. Jadi, jangan terlalu dibikin pusing," kata Raffi Ahmad, dikutip Kompas.com dari kanal YouTube Cumicumi, Kamis (15/7/2021).

Sementara, Raffi Ahmad menolak pandangan banyak orang yang menilai dirinya sangat sukses dan memiliki kekayaan melimpah.

Baca juga: Beri Dukungan pada Nia Ramadhani, Raffi dan Nagita: Manusia Tempat Luput dan Salah

"Jauh dari sukseslah. Orang sudah sukses kalau orangnya sudah enggak ada tetapi amalnya, sesuatu halnya, masih bisa bermanfaat buat orang," kata Raffi Ahmad.

Menurut Raffi Ahmad, yang terpenting adalah konsistensi dalam dunia pekerjaan dan berbuat baik kepada orang lain.

"Selama aku masih hidup sampai entar mati, ya sudah terus saja. Selama kita masih melakukan hal yang baik sampai kita enggak bisa ngapa-ngapain," kata Raffi Ahmad.

Dalam sebuah wawancara dengan Vega Darwanti, Raffi Ahmad mengungkapkan bahwa server Rans Entertainment sempat jebol karena banyak pelamar pekerjaan.

"Iya benar, kemarin itu (buka) pendaftaran cuma buat 20 orang, yang daftar 150.000 (orang)," ujar Raffi Ahmad.

Baca juga: Persahabatan Raffi Ahmad dan Denny Cagur, Pernah Pinjam Uang Rp 1 Miliar

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com