Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Joe Taslim Terima Jadi Sub-Zero di Mortal Kombat karena Pendapat Anaknya

Kompas.com - 24/04/2021, 16:25 WIB
Vincentius Mario,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Aktor laga Joe Taslim kembali mengharumkan nama Indonesia dengan bermain dalam film Mortal Kombat sebagai Sub-Zero.

Dalam wawancara bersama Variety, aktor yang akrab disapa Jota ini mengaku setuju berperan sebagai Sub-Zero di film tersebut berkat komentar putranya.

Joe Taslim bercerita, usai mendapat telepon tawaran dari agensi, ia langsung meminta pendapat putranya yang baru berusia 10 tahun.

"Ketika saya mendapat tawaran itu, saya bertanya kepada putra saya, 'menurutmu, karakter mana yang paling cocok untuk ayah?'," kata Joe Taslim, dikutip dari kanal YouTube Variety, Sabtu (24/4/2021).

Baca juga: Cerita Joe Taslim soal Perannya dalam Film Mortal Kombat

"Putraku lalu menjawab 'kalau dilihat, papa cocok dengan karakter Sub-Zero dalam game. Ya, jadi Sub-Zero'," ujar Joe Taslim lagi.

Pendapat tersebut menjadi dukungan tersendiri bagi Jota untuk mantap menerima tawaran bermain di Mortal Kombat sebagai Sub-Zero.

"Dukungan anak, dan saya penggemar berat game Mortal Kombat, membuatku yakin jadi Sub-Zero," tutur Joe Taslim.

Diketahui, Sub-Zero dalam film Mortal Kombat adalah karakter yang memiliki kekuatan elemen es yang bisa dikendalikan melalui tangannya.

Dengan kekuatannya, Sub-Zero mampu melumpuhkan musuh dengan cara membekukan mereka.

Baca juga: Joe Taslim Butuh 3 Minggu untuk Adaptasi Kostum Sub-Zero

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Cerita Chris Pine Gagal Bintangi Serial The O.C gara-gara Jerawat

Cerita Chris Pine Gagal Bintangi Serial The O.C gara-gara Jerawat

Film
Midnight Romance In Hagwon Tayang Perdana dengan Rating Kuat

Midnight Romance In Hagwon Tayang Perdana dengan Rating Kuat

K-Wave
Fansign Ji Chang Wook di Jakarta, Ada yang Pakai Kerudung Pengantin

Fansign Ji Chang Wook di Jakarta, Ada yang Pakai Kerudung Pengantin

K-Wave
5 Momen Penting Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok di Episode 9 dan 10 Lovely Runner

5 Momen Penting Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok di Episode 9 dan 10 Lovely Runner

K-Wave
Hailey Bieber Bagikan Foto Kehamilan Anak Pertamanya dengan Justin Bieber

Hailey Bieber Bagikan Foto Kehamilan Anak Pertamanya dengan Justin Bieber

Seleb
Tiga Hari Tayang, Film Vina: Sebelum 7 Hari Raup 1 Juta Penonton

Tiga Hari Tayang, Film Vina: Sebelum 7 Hari Raup 1 Juta Penonton

Film
Animator Indonesia Sashya Subono Turut Andil dalam Film Kingdom of The Planet of The Apes

Animator Indonesia Sashya Subono Turut Andil dalam Film Kingdom of The Planet of The Apes

Film
Yovie Widianto Rilis Lagu “Bukan Sebuah Rindu”, Dinyanyikan Andmesh Kamaleng

Yovie Widianto Rilis Lagu “Bukan Sebuah Rindu”, Dinyanyikan Andmesh Kamaleng

Musik
Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film
Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Seleb
Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

K-Wave
Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

K-Wave
Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Seleb
Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

K-Wave
Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

K-Wave
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com