Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baru Tiga Tahun, Lee Jae Wook Hengkang dari VAST Entertainment

Kompas.com - 23/03/2021, 18:09 WIB
Firda Janati,
Kistyarini

Tim Redaksi

Sumber Soompi

KOMPAS.com - Aktor Korea Selatan, Lee Jae Wook, tidak memperpanjang kontrak dengan agensinya, VAST Entertainment.

Beberapa waktu lalu, sempat beredar kabar Lee Jae Wook telah meninggalkan agensi karena tak ada foto sang aktor di daftar artis naungan VAST.

Di fancafe resmi yang dikelola agensi juga mengumumkan pada 22 Maret 2020 bahwa Lee Jae Wook telah mengakhiri kontraknya setelah tiga tahun bersama.

Baca juga: Do Do Sol Sol La La Sol Tayang Perdana Malam Ini, Go Ara dan Lee Jae Wook Sapa Penggemar Indonesia

Kabar tersebut dibenarkan oleh sumber dari VAST Entertainment kepada media Korea Star News.

"Kontrak eksklusif kami dengan Lee Jae Wook telah berakhir," ujar sumber agensi, dilansir dari Soompi, Selasa (23/3/2021).

Lee Jae Wook menandai debut di dunia seni peran lewat drama Memories of the Alhambra pada 2018. Di drama tersebut dia berperan sebagai Marco.

Baca juga: Go Ara dan Lee Jae Wook Dinyatakan Negatif Covid-19

Satu tahun setelahnya, aktor berusia 22 tahun ini berperan dalam drama Search: WWW  yang ditayangkan di JTBC.

Nama Lee Jae Wook melejit setelah ia membintangi drama popular Extraordinary You bersama aktris Kim Hye Yoon pada 2019.

Aktor kelahiran 10 Mei 1998 ini kembali menunjukkan kemampuan aktingnya lewat drama Do Do Sol Sol La La Sol pada 2020 di KBS 2TV.

Baca juga: Lee Jae Wook Akui Gugup Perdana Jadi Pemeran Utama di Do Do Sol Sol La La Sol

Setelah memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak dengan VAST, Lee Jae Wook belum bergabung dengan agensi baru.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com