Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Hal Menarik dari Serial 7 Hari Sebelum 17 Tahun

Kompas.com - 13/02/2021, 12:08 WIB
Melvina Tionardus,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Serial 7 Hari Sebelum 17 Tahun bisa menjadi tontonan menarik bagi para remaja dan keluarga.

Tayang mulai 14 Februari di STRO TV, serial ini berkisah tentang bullying di antara remaja dan mengedepankan nilai hidup untuk memanusiakan manusia.

Lyodra Ginting debut jadi aktris

Sejak ajang Indonesian Idol X, Lyodra Ginting lebih dikenal sebagai penyanyi.

Kini, sang kampiun debut menjadi aktris lewat serial ini dan berperan sebagai siswi bernama Gina.

Kata Lyodra, ia sudah berkeinginan untuk bisa berakting sejak kelas 5 SD.

Baca juga: Lyodra Ginting Jadi Korban Bully Saat SD, Dijambak sampai Dikurung di Kamar Mandi

"Ini kali pertamanya aku terjun di dunia akting. Tapi kalau untuk akting sendiri aku udah pengin banget dari kelas 5 SD, pengin kayak suatu saat aku bisa main film. Sampai di rumah, biasanya pulang sekolah di kaca aku ngomong sendiri kayak orang gila," ungkap Lyodra dalam konferensi pers virtual, Jumat (12/2/2021).

Pertama kali beradegan kelahi, Tissa Biani berhadapan dengan Lyodra Ginting

Dalam serial ini terdapat adegan berkelahi antara aktris Tissa Biani yang berperan sebagai Zia bersama Gina (Lyodra Ginting).

Menurut Tissa, itu merupakan pengalaman pertamanya, sebab ia belum pernah beradegan kelahi selama ini.

"Lyodra benar-benar sangat suportif banget mainnya dan dia sangat-sangat profesional, jadi aku pun sebagai lawan mainnya merasa terbantu sekali," ujar Tissa Biani.

Lyodra ungkap jadi korban bully saat SD

Bermain di serial ini, ternyata Lyodra juga pernah punya pengalaman jadi korban bullying saat masih SD.

Baca juga: Pertama Kali Adegan Berkelahi, Tissa Biani Berhadapan dengan Lyodra Ginting

Bentuk bullying yang dialaminya pun secara cyber maupun fisik.

"Cyber, verbal. Fisik juga aku dijambak, dikurung di kamar mandi," ujar Lyodra.

Lyodra menduga, para murid yang melakukan bullying kepadanya itu atas dasar iri. Sebab, Lyodra yang berbakat menyanyi sering menjadi kebanggaan guru.

"Dulu aku 4 SD sempat dikatain pelacur," ungkap Lyodra lantas tertawa keheranan.

Pada kelas 5 SD, Lyodra mengikuti ajang pencarian bakat di televisi namun tereliminasi.

Baca juga: Ingin Berakting sejak 5 SD, Lyodra Ginting Akhirnya Debut Lewat Serial 7 Hari Sebelum 17 Tahun

Sejak saat itu para pelaku bullying itu justru mendekati Lyodra dan mendekati untuk jadi teman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com