Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Kantongi Identitas Terduga Pelaku Pelecehan Seksual Istri Isa Bajaj

Kompas.com - 20/01/2021, 15:18 WIB
Cynthia Lova,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Saat itu, pria tersebut mengendarai Yamaha Mio hitam, pakai topi biru, dan masker merah.

Rahayu sempat curiga dengan pria yang mengikutinya pelan-pelan saat itu di jalanan sepi.

Karena merasa diikuti, Rahayu lantas langsung melihat ke belakang.

"Aku nengok kanan, kok ternyata dia mengeluarkan alat kemaluan dan dimainin gitu kan," kata Rahayu saat dihubungi, Senin (18/1/2021).

Baca juga: Curhat Tetangga Isa Bajaj yang Juga Jadi Korban Pelecehan Seksual di Duren Sawit: Payudara Saya Dibegal

Dia pun syok melihat terduga pelaku melakukan tindakan eksibisionis di depannya.

Saat itu, mata Rahayu, ia hanya bisa terdiam saking kaget atas kejadian tersebut.

Pria itu sempat pergi saat ada motor yang lewat di tempat kejadian perkara (TKP). Namun, pria mesum itu tidak begitu saja pergi dan tetap mengikutinya.

Akhirnya, karena kesal terus diikuti, Rahayu pun berbalik arah, mengambil batu bata dan menghampiri pelaku.

Baca juga: Polisi Lacak Pelaku Pelecehan Seksual terhadap Istri Isa Bajaj

Saat itu, Rahayu berjalan menuju ke arah pelaku yang menatapnya dengan wajah mesum.

Bahkan, posisi tangan pelaku seakan ingin lakukan eksibisionis di hadapannya untuk kedua kalinya.

Dengan spontan, Rahayu lantas teriak dan melempar batu ke arah tubuh pelaku.

"'Woi lu orang gila ya?' Aku sambil timpuk batu bata, dia kaget. Kena ke badannya," kata dia.

Karena kaget dilempar batu dan diteriaki, pelaku langsung kabur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com