Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akun Medsos TB World Mendadak Hilang hingga Pernah Diprotes TC Candler

Kompas.com - 26/12/2020, 11:07 WIB
Firda Janati,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Beberapa waktu belakangan ini, nama pedangdut Lesti Kejora menjadi perbincangan hangat netizen Indonesia.

Pasalnya, Lesti Kejora masuk ke dalam daftar wanita tercantik urutan ke-5 di dunia 2020 versi Top Beauty World (TB World).

Sontak penempatan peringkat Lesti yang mengalahkan selebritas lain dari dalam maupun luar negeri itu mengundang reaksi pro dan kontra dari netizen.

Baca juga: Usai Nobatkan Lesti Kejora sebagai Wanita Tercantik Ke-5, Akun Medsos TB World Hilang

Pedangdut jebolan D'Academy ini mengalahkan dua perwakilan lain dari Indonesia, yakni penyanyi Raisa dan aktris Natasha Wilona.

Bukan hanya itu, Lesti juga mampu mengalahkan kandidat lain dari belahan dunia, seperti Irene Red Velvet, Jisoo, Jennie dan Lisa BLACKPINK, Selena Gomez, Emma Watson serta Gigi Hadid.

Berikan penjelasan

Kisruh netizen yang semakin panas akhirnya membuat TB World buka suara menanggapi keluhan netizen yang mempertanyakan pemeringkatan tersebut.

Baca juga: Top Beauty World Kembali Bersuara soal Terpilihnya Lesti Kejora di Peringkat 5

TB World memberikan penjelasaan bagaimana cara mereka menentukan peringkat tersebut lewat unggahan Insta Story di akun media sosial mereka.

"Data untuk Lesti Kejora, jika itu tidak sesuai dengan standar anda sendiri atau standar negara kalian, ini tidak mengursngi fakta bahwa itu punya rasio global," tulis akun resmi @topbeautyworld.official, dikutip Kompas.com, Selasa (22/12/2020).

"Ini sudah salah satu dari 70 wajah terbaik yang diuji menggunakan rasio ideal global untuk wajah antara 300 nama," imbuh akun TB World dalam penjelasannya.

Baca juga: 6 Fakta Terpilihnya Lesti Kejora di Peringkat 5 Wanita Tercantik Dunia

Akun medsos TB World mendadak hilang

Usai memberikan penjelasan mengenai cara pemilihan Lesti Kejora sebagai wanita tercantik ke-5 di dunia 2020, akun medsos TB World mendadak hilang.

Berdasarkan penelurusan Kompas.com, Sabtu (26/12/2020), akun Instagram TB World dengan username @topbeautyworld.official sudah tidak bisa ditemukan.

Bukan hanya akun Instagram, akun Twitter @Dtopbeautyworld yang juga sempat mengumumkan daftar peringkat wanita tercantik di dunia tahun 2020 juga sudah tak bisa ditemukan lagi.

Baca juga: Ini Penjelasan Top Beauty World soal Lesti Kejora di Peringkat 5 Wanita Tercantik di Dunia

TC Candler pernah sebut TB Beauty palsu

Menelusuri lebih dalam, TB World ternyata pernah diprotes oleh TC Candler sebagai akun palsu dan meminta netizen memblokir akun Twitter TB World @Dtopbeautyworld.

Dalam unggahan TC Candler dua tahun lalu, mereka menyatakan bahwa TB World adalah akun palsu yang menjiplak konsep TC Candler sejak 2018 silam.

Akun TC Candler sudah lebih dulu ada sebelum TB World. TC Candler juga selalu mengumumkan daftar wanita tercantik dan pria tertampan di dunia yang diselenggarakan setiap tahunnya.

"Kami tidak mempermasalahkan keberadaan mereka. Namun, mereka mencuri logo, branding, foto dan konsep dari kami. Mereka menipu penggemar untuk memercayai bahwa mereka ada kaitannya dengan kami," tulis TC Candler pada 7 Agustus 2018, dikutip Kompas.com dari akun Twitter resmi, Sabtu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com