Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekapitulasi Rock 2020: Neil Peart dan Eddie Van Halen Meninggal

Kompas.com - 22/12/2020, 14:28 WIB
Baharudin Al Farisi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

Ozzy Osbourne diagnosis parkinson

Saat bakal merilis album Ordinary Man, Ozzy Osbourne mengumumkan telah didiagnosis dengan PRKN 2, sejenis penyakit parkinson.

Dia mengetahui kondisinya saat pulih dari jatuh yang menyebabkannya menunda semua pertunjukkan di tahun 2019.

Namun, Ozzy Osbourne mencatat pertama kali didiagnosis penyakit serupa pada tahun 2003.

Tak lama setelah pengumuman itu, keluarga Osbournes berterima kasih kepada penggemar dan teman-temannya untuk dukungan mereka.

Ozzy Osbourne awalnya berharap dalam kondisi bugar untuk melanjutkan turnya, tetapi dia terpaksa membatalkan semua tanggal karena harus dirawat di Swiss.

Baca juga: Dave Mustaine Umumkan Sembuh dari Kanker di Konser Megadeth

James Hetfield dan Dave Mustaine kembali

Setelah menghabiskan sebagian besar paruh kedua tahun 2019 karena berurusan dengan masalah kesehatan, sepasang legenda metal kembali ke kehidupan publik.

James Hetfield dari Metallica muncul di acara pameran meseum setelah kembali direhabilitasi pada September 2019.

Dave Mustaine dari Megadeth didiagnosis menderita kanker tenggorokan pada Juni 2019. Dia diberi catatan kesehatan yang bersih pada bulan Oktober.

Sayangnya, penyakit Mustaine memaksa Megadeth untuk membatalkan konser selama sisa tahun itu.

Megadeth kembali ke jalan pada 19 Januari 2020, saat pembukaan untuk Five Finger Death Punch, di Helsinki, Finlandia.

Beberapa minggu kemudian, Mustaine memberitahu penonton bahwa dia menjalani 51 perawatan radiasi dan 9 sesi kemoterapi.

Baca juga: Keluar dari ICU, Ozzy Osbourne Mulai Bernapas Normal

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com