Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Melaney Ricardo Pernah Alami Gangguan Kejiwaan, Nangis-nangis di Malam Hari

Kompas.com - 10/12/2020, 17:40 WIB
Baharudin Al Farisi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara Melaney Ricardo sempat hampir kehilangan nyawa karena kenalakan saat masih remaja.

Namun, setelah sembuh dan tidak mau mengulang lagi, Melaney Ricardo mengatakan sempat mengalami gangguan kejiwaan.

"But another chapter, badan sehat, mental rusak. Gue terpaksa harus bergumul dengan mental illness lumayan lama," ungkap Melaney Ricardo dalam kanal YouTube Daniel Mananta Network, Kamis (10/12/2020).

"Jadi kalau malam tuh bisa sampai nangis-nangis ketakutan tapi tanpa alasan," kata Melaney melanjutkan.

Pemilik nama lengkap Agnes Melanie Siahaan itu menceritakan bagaimana saat mengalami gangguan kejiwaan tersebut sampai akhirnya bisa sembuh.

Baca juga: Cerita Kenakalan Masa Muda, Melaney Ricardo Hampir Kehilangan Nyawa

Melaney Ricardo mengibaratkan, gangguan kejiwaan ini seperti rasa takut yang menghantui pikiran dan hatinya.

Kendati demikian, ketakutan tersebut tidak datang setiap hari melainkan datang dan pergi begitu saja.

"Begitu lu on stage bisa dan (dibilang) 'Wah Melaney lucu'. Begitu lu pulang ke rumah yang seharusnya otak lu rileks, suara-suara itu dan semua pikiran mulai berkecamuk," kata Melaney.

Oleh karena itu, Melaney Ricardo tidak bisa tidur secara pulas. Bahkan, pernah tidak bisa mengontrol kakinya sendiri pada saat itu.

"Saking ketakutan banget pas gue lagi tiduran, kaki gue sampai goyang-goyang sendiri, kayak orang gemeteran. Lu enggak bisa kontrol kaki lu and then gue enggak bisa tidur, insomnia for quite long," ucap Melaney.

Baca juga: Ogah Hapus Foto Nakal di Facebook, Melaney Ricardo: Itu Bagian Perjalanan Hidup

Cerita lain, yang seharusnya Melaney berbulan madu dengan asyik di Hongkong bersama suaminya, Tyson James Lynch, ia malah diserang ketakutan lagi.

Oleh karena tidak bisa tidur, Melaney Ricardo meminta Tyson untuk pulang kembali ke Indonesia.

Ada juga ketika Melaney dan Tyson pergi jalan-jalan ke New York, Amerika Serikat dan mengalami hal yang serupa.

"Tempat yang begitu menyenangkan, gue enggak bisa menikmati. Karena gue merasa, 'ini hati gue enggak enak banget'," ujar Melaney Ricardo.

Perempuan kelahiran Februari 1980 itu juga sempat sengaja meminum obat batuk agar bisa tidur dengan pulas. Namun, usahanya berakhir sia-sia.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com