JAKARTA, KOMPAS.com - Mungkin di dunia ini tidak ada manusia yang ingin mengidap kanker jenis apa pun.
Kendati demikian, kalau pun itu sudah takdir Tuhan, kadang kala manusia hanya bisa menyerahkan kepada-Nya dan berusaha untuk sembuh.
Penyakit ini pun tidak mengenal stratifikasi sosial masyarakat, tanpa terkecuali pesohor dunia hiburan Tanah Air.
Juli 2020, artis peran Feby Febiola berani tampil dengan kepala hampir plontos lalu mengunggah di media sosial.
Rupanya, Feby tengah mengidap kanker ovarium. Hingga kini, ia telah menjalani kemoterapi dan perawatan lainnya.
Baca juga: Idap Kanker Ovarium, Feby Febiola: Kalau Tuhan Mau Ambil, ya Sudah
Kompas.com merangkum pengakuan perempuan kelahiran Mei 1978 itu tentang penyakit yang diidapnya ini.
Pasrah
Feby divonis idap kanker ovarium stadium 1 C. Pemain film Jagad X Code ini pasrah dan berserah kepada Tuhan atas penyakitnya.
Sebab, ia kala itu terkulai lemas di atas tempat tidur dan hilang harapan untuk menjalani kehidupan.
“Gue pernah pasrah karena enggak bisa apa-apa lagi. Kalau Tuhan mau ambil, ya sudah. Karena titik terendah lu ya, di saat lu enggak bisa buat apa-apa lagi,” ucap Feby.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.