Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

NOAH Donasikan Rp 700 juta untuk Kru Band Terdampak Pandemi Covid-19

Kompas.com - 07/10/2020, 20:07 WIB
Revi C. Rantung,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Grup band NOAH resmi mendonasikan uang sebesar Rp 700 juta untuk para kru band yang ekonominya terdampak pandemi virus corona atau Covid-19.

Sumber dana Rp 700 juta itu berdasarkan lelang dari piringan hitam gold edition album Keterkaitan Keterikatan yang berhasil didapatkan oleh Raffi Ahmad senilai Rp 260 juta dan sumbangan dari Eddie Syahputra senilai Rp 200 juta.

Selain itu, uang itu juga didapat dari hasil lelang gelang milik Ariel NOAH senilai Rp 10 juta.

Kemudian, didapat dari pihak label musik Musica senilai Rp 100 juta dan dana dari masker NOAH senilai Rp 40 juta.

Tak hanya sampai di situ, ada pula penambahan donasi dari Raffi Ahmad Rp 50 juta serta Nagita Slavina dan Rafathar senilai Rp 40 juta.

Baca juga: NOAH dan Kreativitas di Tengah Pandemi

Donasi sebesar Rp 700 juta tersebut diterima langsung oleh Abdul Aziz dari Roadman Indonesia (RMI) yang diberikan secara simbolik melalui konfrensi pers virtual pada Rabu (7/10/2020).

Abdul Aziz menyampaikan ucapan terima kasih atas kepedulian pihak-pihak yang membantu para kru band di Indonesia.

"Mau mengucapkan terima kasih untuk Ibu Acin dan tim semua dari Musica untuk NOAH terima kasih banyak untuk donasinya nanti peduli kru band Indonesia, ada Raffi, Nagita, Kang Ferry, Kang Eddie dan Shinta," tutur Abdul Aziz via zoom, Rabu.

Untuk saat ini, jumlah kru band yang telah terdata oleh RMI mencapai 580 orang.

Baca juga: NOAH Akan Gelar Konser Art Visual Perjalanan Tak Putus

Ariel NOAH yang melihat begitu banyak kepedulian mengenai nasib para kru band, turut memberikan ucapan syukur atas donasi tersebut.

Apalagi, setelah melihat antusiasme banyak orang yang ikut berpartisipasi dengan berdonasi.

"Senang karena banyak yang peduli dengan kondisi ini, karena semua terkena dampak pandemi. Dan yang enggak terlihat di industri perpanggungan ini dan banyak yang peduli. Ada juga yang pengen bantu saja," ucap Ariel NOAH.

Baca juga: Ariel NOAH Sebut Kontestan Pencarian Bakat Punya Mental yang Kuat

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com