Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saran Dian Sastro Saat WFH Sendirian: Waktunya Kenali Potensi Diri

Kompas.com - 19/04/2020, 13:54 WIB
Rintan Puspita Sari,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com- Terpaksa sendirian menjalani Work From Home dan merasa kesepian, coba nikmati waktu itu sebaik mungkin.

Seperti kata Dian Sastrowardoyo.

Sebagai ibu dari dua orang anak dan juga wanita karier, Dian tak memungkiri waktu kerjanya justru semakin panjang ketika beralih Work From Home.

Baca juga: Dian Sastro Bagikan Tips Mengatasi Rasa Bosan Selama Social Distancing

Belum lagi dia yang bekerja di industri kreatif ini sering teralihkan perhatiannya karena tanggung jawabnya sebagai seorang ibu di rumah.

Bahkan diakui Dian, dia tidak sempat melakukan zoom meeting dengan teman-temannya karena kesibukan masing-masing sebagai wanita karier dan juga ibu.

Dian justru meminta mereka yang masih single untuk menikmati sebaik mungkin saat seperti ini untuk lebih mengenali diri dan potensi mereka.

Baca juga: Kata Dian Sastro soal Masker Kain hingga Duet Manis dengan Yura Yunita

"Di saat WFH gini kalau teman-teman single ngerasa lebih banyak waktu kosong, kalau ibu-ibu ngerasa lebih double job nih," kata Dian dalam streaming Gritte Buka Praktek Samara Live, dikutip Kompas.com, Minggu (19/4/2020).

Tak hanya semakin berkurang waktunya untuk memanjakan diri melepas penat dengan bercengkerama dengan teman, Dian bahkan harus berebut Netflix dengan anaknya.

Karena itu Dian berpesan untuk menikmati waktu saat masih sendiri sebaik mungkin, karena hal itu sulit diperoleh ketika sudah menjadi ibu.

"Kamu nikmatin deh, aku tuh Netflix aja rebutan channel-nya," ujar Dian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com