Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dari Kejauhan, Karen Pooroe Menangis Lihat Makam Anaknya Dibongkar

Kompas.com - 19/02/2020, 09:42 WIB
Melvina Tionardus,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Suasana sedih kembali diperlihatkan oleh Karen Pooroe dalam proses pembongkaran makam anaknya, Zefania Carina (6), pada Selasa (19/2/2020).

Setelah tiba di TPU Tanah Kusir, Bintaro, Jakarta Selatan, Karen menghampiri keluarga dan kerabatnya yang telah menunggu.

Berdasarkan pengamatan Kompas.com, Karen yang mengenakan masker menutupi setengah wajahnya itu pun mulai menitikan air mata sambil sesegukan.

Baca juga: Makam Anak Karen Pooroe Mulai Dibongkar, Polisi Akan Otopsi Jenazah

Tak butuh waktu lama, Karen pun mulai ditenangkan oleh keluarga dan kerabatnya.

Mereka duduk di bangku dalam tenda yang sudah disiapkan oleh pihak kepolisian.

Karen dan keluarga hanya bisa menyaksikan proses pembongkaran makam dan otopsi dari kejauhan.

Saat duduk, Karen berdoa bersama kerabatnya demi kelancaran proses otopsi.

Sampai berita ini ditulis, Karen masih menangis karena tak kuasa menahan sedih.

Baca juga: Karen Pooroe Kuatkan Diri Saksikan Otopsi Jenazah Anaknya

Diberitakan sebelumnya, putri semata wayang Karen, Zefania Carina meninggal pada 7 Februari 2020.

Zefania meninggal setelah diduga terjatuh dari lantai 6 apartemen kediaman suami Karen, Arya Satria Claproth di kawasan Jakarta Selatan.

Saat ini, pihak kepolisian tengah mendalami kematian dari Zafania. Oleh karenanya, perlu dilakukan otopsi terhadap jenazah Zefania guna mengungkap kebenaran.

Sebelumnya, Karen Pooroe sempat menolak dilakukan otopsi. Tetapi, akhirnya Karen setuju demi mendapatkan kebenaran dari kematian Zefania.

Baca juga: Besok, Polisi Otopsi Jenazah Anak Karen Pooroe

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com