Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Alasan Avenged Sevenfold Jadikan Indonesia Negara Satu-satunya di Asia dalam Tur Dunia 2024

Tepatnya, konser Avenged Sevenfold bakal digelar pada 25 Mei 2024 di Stadion Madya GBK, Jakarta Pusat.

Konser ini merupakan bagian dari tur dunia album terbaru Avenged Sevenfold bertajuk Life Is But A Dream.

Konser ini terasa spesial karena Avenged Sevenfold hanya memilih Indonesia sebagai satu-satunya negara di Asia yang menjadi destinasi tur dunia tersebut.

Dalam wawancara bersama Kompas.com, vokalis Avenged Sevenfold, Matt Shadows menjelaskan di balik hal tersebut.

Matt Shadows menyebut, Indonesia dipilih karena terasa Istimewa karena jumlah penggemar Avenged Sevenfold yang sangat banyak.

“Saya rasa beberapa tahun belakangan ini pendengar kami sangat banyak di Indonesia dan Amerika dan jadi kami memutuskan untuk mengunjungi dan konser di Indonesia,” ucap Matt Shadows melalui Zoom, baru-baru ini.

Konser Avenged Sevenfold pada Mei 2024 mendatang menjadi konser keempat kalinya di Indonesia.

Matt Shadows pun berjanji tak hanya akan menyuguhkan lagu-lagu baru dari album Life Is But A Dream, tetapi juga penampilan berbeda dari konser-konser sebelumnya di Indonesia.

“Mungkin kami akan memainkan apa yang orang Indonesia inginkan, dan sebelum manggung ini adalah album baru,” ucap Matt Shadows.

“Dan kau tahu kami ini ke sana tidak hanya yang akan kami tampilkan tetapi juga kami tidak akan mengabaikannya untuk kami bisa bermain di Indonesia untuk waktu yang lama,” imbuh Matt Shadows.

Dalam konser ini, band The Used akan menjadi pembuka Avenged Sevenfold.

Avenged Sevenfold didirikan pada 1999 di Huntington Beach, California, Amerika Serikat.

Anggota pertama sekaligus pendirinya adalah M. Shadows (vokalis), Zacky Vengeance (gitaris), Synyster Gates (gitaris), Johnny Christ (bassist), dan Brooks Wackerman (drummer).

https://www.kompas.com/hype/read/2024/04/17/192148966/alasan-avenged-sevenfold-jadikan-indonesia-negara-satu-satunya-di-asia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke