Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Tayang Film Bonnie, Dibintangi Ariyo Wahab dan Nadila Ernesta

Rencananya, film besutan sutradara Agus H Mawardy dan Marsha ini akan tayang di bioskop pada 29 Februari 2024.

Film Bonnie dibintangi jajaran aktor kenamaan seperti Livi Ciananta, Ariyo Wahab, Nadila Ernesta, Max Metino, Reza Hilman, Devris, dan Macho Hungan.

Sutradara film Agus H Mawardy mengatakan film ini ingin menyampaikan pesan karakter Bonnie yang diperankan Livi Ciananta. Pesan itu adalah tentang perlawanan terhadap penindasan.

“Jadi seperti yang sudah kita tonton, saya mengambil kesimpulan bahwa sudah waktunya perempuan bersikap,” kata Agus dalam jumpa pers di XXI Epicentrum Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (26/2/2024).

Selain itu, produser eksekutif Ical Labarani berharap kehadiran Bonnie bisa menjadi penanda kebangkitan film bergenre aksi di Tanah Air.

“Film Bonnie supaya jadi awal kebangkitan film action di Indonesia. Dan untuk anak muda mari berkarya,” ungkap Ical.

Di sisi lain, Livi Ciananta, sang pemeran Bonnie, mempunyai perspektif tentang karakter yang diperankan.

“Sebenarnya bagaimana aku memandang Bonnie mungkin ada yang melihat hidupnya ini berat sekali, ‘kok bisa ada anak perempuan yang survive dengan keadaan seperti itu’,” tutur Livi.

“Tentu berat buat aku untuk mendalami karakter, beruntung aku didukung oleh semua yang ada di sini,” tambah Livi.

Film Bonnie mengisahkan tentang remaja perempuan bernama Bonnie yang memiliki kemampuan bela diri.

Bonnie pun mengalami masalah di sekolahnya sehingga ia sering didepak dari sekolah karena masalah perkelahian.

Di lain sisi, orangtuanya rupanya terlibat bentrok antar gangster yang membuat Bonnie menjadi incaran lawan ayahnya bernama Paul.

Bonnie juga tidak cukup memiliki hubungan yang baik dengan ibunya, Kinanti.

https://www.kompas.com/hype/read/2024/02/26/201125566/jadwal-tayang-film-bonnie-dibintangi-ariyo-wahab-dan-nadila-ernesta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke