Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Daftar Pemain dan Sinopsis Film Sehidup Semati

Film arahan sutradara Upi ini mengangkat isu kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang kerap terjadi di kehidupan sekitar.

Film Sehidup Semati juga mendapuk deretan aktor terkenal di dalamnya.

Daftar Pemain Film Sehidup Semati

• Laura Basuki sebagai Renata

• Ario Bayu sebagai Edwin

• Asmara Abigail sebagai Asmara

• Lukman Sardi sebagai Pemuka Agama

• Chantiq Schagerl

• Mayan Hasan

• Whani Darmawan

• Aqeela Dhiya

Sinopsis Film Sehidup Semati

Film Sehidup Semati mengisahkan tentang pasangan suami istri, yakni Renata dan Edwin, yang tampak bahagia setelah mengucap janji suci pernikahan di depan altar.

Mereka pun mengucap janji sehidup semati.

Namun rumah tangga mereka tak berjalan dengan baik. Sebab, Edwin kerap kali melakukan tindak kekerasan terhadap Renata.

Renata pun hanya bisa menjadi istri yang penurut. Dia juga menjadi pribadi yang jauh dari lingkungan luar.

Suatu ketika Renata mendapat sebuah teror dari seorang perempuan yang tidak dia kenal.

Bersamaan dengan itu, Renata mulai memiliki satu teman, yakni tetangganya sendiri yang bernama Asmara.

https://www.kompas.com/hype/read/2024/01/08/211501066/daftar-pemain-dan-sinopsis-film-sehidup-semati

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke