Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sinopsis Warkop DKI: Bebas Aturan Main, Kelucuan Dono, Kasino, dan Indro

JAKARTA, KOMPAS.com - Warkop DKI: Bebas Aturan Main merupakan film komedi Indonesia yang disutradarai oleh Tjut Djalil.

Film ini telah tayang sejak tahun 1994 dan hari ini (28/04/2023) akan tayang kembali pada stasiun televisi Trans7 pukul 11.30 WIB.

Film dengan durasi 85 menit ini merupakan prekuel dari seri film Bagi-Bagi Dong dan sekuel dari seri film Saya Duluan Dong.

Adapun film ini dibintangi oleh Warkop DKI (Dono, Kasino, Indro), Diah Permatasari, Gitty Srinita, Lella Anggraini, dan Pitrajaya Burnama.

Warkop DKI: Bebas Aturan Main akan menceritakan kehidupan laki-laki bernama Dono, Kasino, dan Indro

Kisah ini berawal ketika mereka bertiga sedang berada di sebuah tempat hiburan, namun mereka justru kehilangan celana mereka ketika berada di dalam toilet.

Secara serampangan Dono pun mengambil celana milik orang lain yang juga ada di dalam sana.

Sayangnya, ia terpergok oleh pemilik celana tersebut dan marah-marah kepada mereka bertiga.

Mereka pun bergegas kabur dari tempat itu dan bertemu dengan tiga orang wanita yang mendatangi mereka ketika hendak pulang ke rumah.

Berbagai kelucuan Dono, Kasino, dan Indro pun semakin menjadi ketika mobilnya tidak sengaja menyenggol laki-laki yang sedang berjalan dengan seorang perempuan.

Lantas, bagaimana kelucuan mereka lainnya?

Saksikan film Warkop DKI: Bebas Aturan Main di Trans7.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/04/28/110653966/sinopsis-warkop-dki-bebas-aturan-main-kelucuan-dono-kasino-dan-indro

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke