Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

TXT Syuting Video Klip "Sugar Rush Ride" di Bali, Ini 5 Lokasinya

Video klip tersebut langsung mencuri perhatian warganet, khususnya penggemar TXT, yang disebut MOA (Moments of Alwaysness).

Kini terjawab sudah teka-teki keberangkatan TXT ke Indonesia pada awal Januari lalu.

Para penggemar penasaran dengan tujuan grup asuhan BigHit Music itu karena tidak ada jadwal konser ataupun acara promo lainnya di Indonesia.

Ternyata mereka terbang ke Bali untuk syuting video musik "Sugar Rush Ride" yang dirilis pada Jumat, 27 Januari 2023.

Hingga Selasa (31/1/2023) pukul 08.00 WIB, video musik "Sugar Rush Ride" sudah mendapatkan lebih dari 38 juta views.

Dalam video klip “Sugar Rush Ride” ini terlihat ada beberapa tempat di Bali yang dijadikan sebagai video klip TXT. Seperti lanskap gunung, kebun raya, hingga savana di Bali bangga orang Indonesia.

Akun Instagram Pesona Indonesia mengungkapkan beberapa tempat yang dijadikan lokasi syuting lagu tersebut.

1. Savana Tianyar

Dalam video klip “Sugar Rush Ride,” personel TXT sempat berdiri di padang rumput dengan latar belakang Gunung Agung.

Padang rumput di lokasi syuting tersebut ternyata berada di Savana Tianyar, Karangasem.

Foto yang diunggah Pesona Indonesia di Instagram, Savana Tianyar menampilkan pemandangan bebatuan gunung di antara rumput berwarna cokelat dan kuning.

Di Savana Tianyar ini, pengunjung bisa melihat pemandangan ketika momen matahari terbenam dan matahari terbit dengan latar belakang Gunung Agung.

Di Instagram Pesona Indonesia, tampak hewan ternak seperti sapi dan kuda dibiarkan berkeliaran membuat susana savana makin alami dan memesona.

Savana Tianyar berada di wilayah Desa Tianyar di Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem.

2. Gunung Agung

Lokasi kedua adalah Gunung Agung, salah satu satu objek wisata di Bali yang terkenal.

Gunung Agung punya ketinggian 3.014 meter di atas permukaan laut (dpl).

Dari puncak Gunung Agung, pengunjung bisa melihat Gunung Rinjani, yang berada di Pulau Lombok, dan keindahan gugusan Kepulauan Nusa Penida.

3. Kebun Raya Bali Bedugul

Kemudian ada Kebun Raya Bali Bedugul yang terletak di Kabupaten Tabanan, Bali.

Dalam Instagram Pesona Indonesia, tampak personel menari dengan latar belakang suasana hutan yang menimbulkan suasana misterius dan magis.

Kebun Raya Bali atau Kebun Raya Bedugul diketahui ternyata merupakan kebun terbesar di Indonesia.

Di Kebun Raya Bedugul ini, pengunjung juga bisa melihat dan menikmati sejumlah flora khas Indonesia timur.

4. Air Terjun Banyu Wana Amertha

Para member TXT juga terlihat menari di depan air terjun yang indah. Itulah Air Terjun Bangu Wana Amertha.

Air terjun yang terletak di Kabupaten Bulelang ini merupakan salah satu tujuan wisata terkenal di Bali.

5. Pantai Gunung Payung

Pemandangan Pantai Gunung Payung membuka video musik "Sugar Rush Ride".

Para member TXT tampak terbangun di pantai yang sangat indah tersebut.

Pantai Gunung Payung itu terletwk m di Kabupaten Badung, Bali.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/01/31/081800866/txt-syuting-video-klip-sugar-rush-ride-di-bali-ini-5-lokasinya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke